Sebulan Terakhir, Belasan Sapi di Karanganyar Mati Mendadak

Konten Media Partner
27 Maret 2022 16:23 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Salah satu sapi yang mati secara misterius di Desa Kaliboto, Kecamatan Mojogedang, Karanganyar. FOTO: Dok Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Salah satu sapi yang mati secara misterius di Desa Kaliboto, Kecamatan Mojogedang, Karanganyar. FOTO: Dok Istimewa
ADVERTISEMENT
KARANGANYAR - Belasan sapi di Desa Kaliboto, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar mati mendadak selama sebulan terakhir.
ADVERTISEMENT
Belum diketahui penyebab kematian sapi-sapi tersebut.
Kepala Desa Kaliboto Hariyanto mengatakan, ada sekitar 18 ekor sapi yang mati mendadak di desanya.
“Kejadian meninggalnya sapi-sapi itu terjadi berurut-urutan sebulan terakhir ini. Jadi nggak langsung barengan meninggalnya,” katanya, Minggu (27/03/2022).
Dikatakannya, 18 sapi yang meninggal tersebut terjadi di 4 dusun yakni Dusun Ngemplak, Grobakan, Kaliboto dan Wonolelo.
Menurut Hariyanto, kematian misterius sapi-sapi tersebut merupakan kejadian pertama kali di Desa Kaliboto.
"Sebelumnya belum pernah terjadi sapi-sapi mati secara mendadak. Sampai didatangi Dinas Peternakan (Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan Karanganyar) juga,” terang dia.
Sebelum mati, kata dia, sapi-sapi itu memiliki gejala seperti kejang dan kembung.
“Awalnya sapi itu kejang, kembung lalu ambruk tapi tidak langsung mati. Ada yang sebelum mati disembelih agar bisa dijual ke jagal, tapi ada juga yang nggak dijual,” beber Hariyanto
ADVERTISEMENT
Saat ini Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan Karanganyar sudah mengambil sampel hewan tersebut. Namun hingga kini hasil pemeriksaan sampel itu belum keluar.
"Sudah ditangani dokter hewan dan dinas terkait. Ini kami juga masih menunggu hasilnya,” tutur Hariyanto.
(Tara Wahyu)