Tak Peroleh Izin Polisi, Reuni 212 di Solo Pindah ke Gedung Umat Islam

Konten Media Partner
2 Desember 2021 19:16 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ratusan orang mengikuti Reuni 212 di Kota Solo. FOTO: Agung Santoso
zoom-in-whitePerbesar
Ratusan orang mengikuti Reuni 212 di Kota Solo. FOTO: Agung Santoso
ADVERTISEMENT
SOLO-Ratusan orang mengikuti kegiatan Reuni 212 di Gedung Umat Islam Kartopuran, Kota Solo, Kamis (02/12/2021). Sedianya, kegiatan tersebut akan digelar di depan Stadion Manahan Solo.
ADVERTISEMENT
"Kegiatan kami alihkan ke gedung ini karena beberapa pertimbangan," kata koordinator lapangan Reuni 212 Solo, Edi Lukito saat ditemui di sela-sela acara.
Menurut Edi, pihaknya sudah mengirimkan surat pemberitahuan ke kepolisian mengenai penyelenggaraan acara di depan Stadion Manahan. Hanya saja, polisi tidak memberikan izin.
Meski demikian pihaknya memahami alasan yang disampaikan oleh kepolisian sehingga tidak mengizinkan acara itu untuk dilakukan di ruang publik. Hal itu membuat pihaknya memilih memindah lokasi acara.
"Kami juga tidak ingin kegiatan ini berdampak negatif bagi kesehatan," kata Edi Lukito.
Kapolresta Solo Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak mengakui bahwa pihaknya tidak mengizinkan kegiatan itu digelar di depan Stadion Manahan.
"Semua kegiatan yang berpotensi menimbulkan kerumunan dan melanggar protokol kesehatan wajib dihindari," kata dia.
ADVERTISEMENT
Hanya saja, dia akhirnya mengizinkan kegiatan itu digelar di Gedung Umat Islam Kartopuran. Menurutnya pemindahan itu merupakan sebuah bentuk kompromi yang harus diambil.
"Saya kira kami telah sepakat untuk menjaga dan memelihara ketertiban di Kota Solo. Tidak ada yang namanya egois," kata Ade Safri.
(Agung Santoso)