Temui Himpunan Ratna Busana Solo, Iriana Jokowi Prakarsai Parade Kebaya

Konten Media Partner
22 September 2022 18:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Ketua Himpunan Ratna Busana (HRB) Solo, Febri Dipokusumo (kanan), usai pertemuan dengan Ibu Negara Iriana Jokowi di Solo, Kamis (22/09/2022). FOTO: Fernando Fitusia
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Ketua Himpunan Ratna Busana (HRB) Solo, Febri Dipokusumo (kanan), usai pertemuan dengan Ibu Negara Iriana Jokowi di Solo, Kamis (22/09/2022). FOTO: Fernando Fitusia
ADVERTISEMENT
SOLO - Ibu Negara Iriana Jokowi bertemu dengan anggota Himpunan Ratna Busana (HRB) Solo usai melakukan kunjungan kerja ke Sragen, Kamis (22/09/2022). Dalam pertemuan tersebut, Iriana hadir bersama Wury Ma'ruf Amin serta anggota Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM) lain.
ADVERTISEMENT
Wakil Ketua Himpunan Ratna Busana (HRB), Febri Dipokusumo, menyebut saat makan siang bersama Iriana membahas peringatan Hari Batik Nasional pada 2 Oktober 2022.
Iriana Jokowi direncanakan memperingati Hari Batik Nasional di Solo dalam event ‘Berkebaya bersama Ibu Negara’.
Febri mengungkapkan, acara itu adalah gagasan Iriana.
“Acara merupakan prakarsa dari beliau sendiri (Iriana) yang mengusulkan untuk mengadakan parade berkebaya di Solo. Karena beliau merasa Solo adalah pusatnya kebaya. Istilahnya berasal dari keraton kemudian diadopsi masyarakat luas,” papar Febri.
Rencananya parade kebaya itu dihadiri sekitar seribu orang. “Kami bebaskan, siapa saja boleh ikut,” katanya.
Pengamanan Restoran Diamond saat pertemuan Ibu Negara, Iriana Jokowi dan anggota Himpunan Ratna Busana (HRB) Solo, Kamis (22/09/2022). FOTO: Fernando Fitusia
Febri menjelaskan, dalam event tersebut Iriana akan berjalan dari Rumah Dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung, menuju Wuryoningratan yang berjarak sekitar 750 meter.
ADVERTISEMENT
Febri juga mengungkapkan, dalam audiensi dan makan siang bersama tersebut tidak dibahas rencana pernikahan putra bungsu Iriana-Jokowi, Kaesang Pangarep.
Nggak, karena tadi resmi ibu-ibu dari istri OASE hadir juga. Sekitar 10 orang. Bu Ganjar juga ada,” kata Febri.
(Fernando Fitusia)