Tim Putra Yuso Yogyakarta dan Tim Putri Wahana Zigzag Juarai Kejurnas Voli U17

Konten Media Partner
28 November 2022 15:03 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tim Putra Yuso Yogyakarta dan Tim Putri Wahana Zigzag Juarai Kejurnas Bola Voli U17 Solo 2022. FOTO: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Tim Putra Yuso Yogyakarta dan Tim Putri Wahana Zigzag Juarai Kejurnas Bola Voli U17 Solo 2022. FOTO: Istimewa
ADVERTISEMENT
SOLO - Tim Putra Yuso Yogyakarta dan tim Wahana Zigzag Bandung berhasil meraih juara pertama Kejurnas Voli U17 2022 Solo yang digelar di GOR Universitas Tunas Pembangunan (UTP) Solo, Minggu (27/11/2022).
ADVERTISEMENT
Gelar juara diraih Wahana setelah menghentikan perlawanan Angkasa Tulungagung dengan skor 3-0. Mereka unggul di tiga babak sekaligus dengan perolehan skor 25-21, 25-10, dan 25-14 dalam duel pemungkas.
“Alhamdulillah, anak-anak bisa main lepas tetapi tetap fokus. Tampil all out, sehingga memenangi pertandingan final ini,'' kata pelatih tim putri Wahana, Rastoni, usai laga.
Di arena yang sama, tim Yuso Yogyakarta menjadi juara putra setelah menyingkirkan Bharata Muda Surabaya dengan kemenangan 3-0 yakni 30-28, 25-20, dan 25-11.
''Kami bersyukur bisa menjadi juara. Awalnya kami targetkan tembus empat besar. Namun karena ada kesempatan, akhirnya kami memaksimalkan kemampuan yang ada,'' kata Manajer tim putra Yuso Yogyakarta, Agung Budi Prasetyandi.
Atas prestasi yang diraih oleh Yuso dan dan Wahana, masing-masing mendapatkan hadiah berupa medali, trofi, dan uang pembinaan sebesar Rp 20 juta.
ADVERTISEMENT
Sementara untuk runner up tim putra diraih oleh Bharata Muda dan tim putri oleh Angkasa Tulungagung. Tim yang menjadi runner up mendapatkan hadiah berupa medali, trofi, dan uang pembinaan sebesar Rp 12,5 juta.
Wakil Ketua PP PBVSI, Robert Kodong yang mewakili Ketua Umum Imam Sudjarwo saat memberikan sambutan saat penutupan Kejurnas Voli U17 2022. FOTO: Istimewa
Juara ketiga dari tim putra diraih oleh Porvit Kudus dan tim putri disabet oleh Kharisma Premium. Di tempat keempat dari tim putra diraih oleh BBV Surabaya dan tim putri dari tim tuan rumah Vita Solo. Untuk juara ketiga dan keempat masing-masing mendapatkan hadiah medali, trofi, dan uang pembinaan sebesar Rp 10 juta untuk juara ketiga dan Rp 7,5 juta untuk juara keempat.
Kejurnas Voli U-17 Solo 2022 juga memberikan penghargaan khusus yang diberikan kepada pemain masa depan. Penghargaan pemain masa depan putra diberikan kepada Imam Mahdi dari Yuso Yogyakarta dan pemain masa depan putri diberikan kepada Kadek Diva Yanti Putri dari tim Wahana. Masing-masing mendapat hadiah berupa trofi dan uang pembinaan sebesar Rp 2,5 juta.
ADVERTISEMENT
Wakil Ketua PP Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI), Robert Kodong yang mewakili Ketua Umum Imam Sudjarwo, sebelum menutup Kejurnas, menyatakan terima kasih terhadap semua pihak yang mendukung, termasuk kepada UTP yang menyiapkan venue laga.
''Saya ucapkan selamat bagi para juara, tetap pertahankan kemampuan dan terus berlatih,'' tandasnya.
Ketua Panitia Kejurnas Voli U17 2022, Teguh Santosa dan Wakil Ketua Panitia, Joko Sulistyono juga bersyukur, Kejurnas Voli U17 2022 yang diselenggarakan sejak 20 November lalu dan diikuti 53 tim dari 17 provinsi di Indonesia ini berlangsung lancar hingga akhir.
(*)