Tolak Dijodohkan, Gadis Asal Sukoharjo Kabur dari Rumah

Konten Media Partner
15 Juli 2022 16:50 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolres Sukoharjo, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan. FOTO: Agung Santoso
zoom-in-whitePerbesar
Kapolres Sukoharjo, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan. FOTO: Agung Santoso
ADVERTISEMENT
SUKOHARJO - Gadis berinisial DM (25), warga Kemasan, Kecamatan Polokarto, Sukoharjo nekat kabur dari rumah lantaran menolak dijodohkan oleh orang tuanya. DM pergi tanpa pamit menjelang pernikahannya.
ADVERTISEMENT
Kepergian DM tersebut awalnya dilaporkan orang tuanya ke Polres Sukoharjo, Kamis (14/07/2022). DM diketahui meninggalkan rumah menggunakan taksi online, Senin (11/07/2022) malam.
Laporan itu lalu ditindaklanjuti polisi. DM akhirnya ditemukan polisi di Yogyakarta.
Alhamdulillah, anggota saya pada hari Kamis (14/07/2022) kemarin sudah berhasil mengamankan DM,” terang Kapolres Sukoharjo, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, Jumat (15/07/2022).
Wahyu menerangkan, DM ditemukan di sebuah homestay kawasan Baciro. Kepada polisi, ia mengaku sengaja kabur karena bermasalah dengan orang tua.
“Kami sudah menyerahkan DM kepada pihak keluarga.”
Kasat Reskrim Polres Sukoharjo, AKP Teguh Prasetyo, menambahkan jika DM kabur untuk mencari ketenangan karena tak mau dinikahkan dengan pria pilihan orang tuanya. Apalagi gadis itu telah memiliki kekasih.
ADVERTISEMENT
Untuk menunjukkan penolakannya, DM memilih kabur dari rumah.
“Kalau tidak salah, dalam minggu depan dia mau menikah. Tapi tidak tahu harinya kapan,” kata Teguh.
(Agung Santoso)