Berkenalan dengan 23 Pemain Timnas U-19 di Piala AFF U-18

5 September 2017 18:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Timnas U-19 bersama bendera Merah-Putih. (Foto: Dok. PSSI)
zoom-in-whitePerbesar
Timnas U-19 bersama bendera Merah-Putih. (Foto: Dok. PSSI)
ADVERTISEMENT
Januari lalu, ketika ditunjuk kembali menjadi pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19, langkah pertama yang akan dilakukan Indra Sjafri adalah blusukan. Indra ingin membangun tim yang kuat, berkualitas, dengan pemain-pemain pilihannya sendiri. Dan karena itu, dia melakukan blusukan.
ADVERTISEMENT
Indra mengelilingi hampir seluruh penjuru Tanah Air. Bersama timnya, dia sibuk mencari talenta-talenta terbaik Indonesia yang sejauh ini tak tersentuh radar. Talenta-talenta yang masih sibuk bergelut di Sekolah Sepak Bola (SSB) atau bermain di kompetisi antarkampung. Mereka yang belum pernah merasakan level kompetisi yang sesungguhnya.
Setelah blusukan dilakukan dan dia menemukan bakat-bakat itu, seleksi dilakukan. Seleksi dilakukan bersama pemain-pemain yang sebelumnya pernah memperkuat Timnas U-19, bersama pemain-pemain yang sebelumnya berada di SSB terkenal yang sudah malang-melintang di kompetisi-kompetisi multinasional, bersama pemain-pemain yang tengah merintis karier sepak bola di luar engeri.
Puluhan pemain itu kemudian diseleksi oleh Indra Sjafri. Bongkar pasang pemain dilakukan oleh pelatih berdarah Minang itu. Uji coba-uji coba sudah dilakukan oleh Indra Sjafri untuk mencari pemain yang tepat dengan skema yang akan diterapkannya. Ketika kerangka tim sudah didapat, Timnas U-19 kemudian dibawa berlaga di Turnamen Toulon, Prancis.
ADVERTISEMENT
Timnas U-19 di Turnamen Toulon 2017. (Foto: PSSI)
zoom-in-whitePerbesar
Timnas U-19 di Turnamen Toulon 2017. (Foto: PSSI)
Turnamen kelas dunia itu menjadi arena dimatangkannya "Garuda Nusantara". Menghadapi negara-negara besar macam Brasil, Skotlandia, dan Republik Ceko, Timnas U-19 berhasil mendapat pelajaran berharga dan Indra Sjafri semakin tahu siapa pemain yang tepat untuk berada dalam skuatnya.
Setelah itu, Indra Sjafri melakukan pemusatan latihan di Tanah Air sembari kembali mengadakan seleksi. Ditambah Timnas U-19 juga melakoni beberapa uji coba-uji coba dengan tim-tim lokal dan juga satu kali menghadapi klub La Liga, Espanyol. Dari proses itu, akhirnya Indra Sjafri menemukan tim terbaiknya.
Beberapa pemain dicoret oleh Indra dan sampai bulan Agustus ini, skuatnya tinggal menyisakan 20 pemain. Ditambah 2 nama yang berasal dari Timnas U-22 SEA Games 2017, dapatlah 23 nama yang kemudian mengisi skuat Timnas U-19 untuk berlaga di kompetisi sesungguhnya, Piala AFF U-18 2017 di Myanmar.
ADVERTISEMENT
23 nama ini adalah pasukan-pasukan "Garuda Nusantara" yang akan kembali mengembalikan kejayaan Indonesia di turnamen tersebut. 23 nama yang akan meramaikan telinga Anda selama dua pekan kedepan. 23 pemain yang siap menjadi pahlawan di Myanmar. 23 pemain yang patut Anda kenal. Berikut ini, kami perkenalkan 23 nama itu kepada Anda semua:
Kiper:
1. M. Riyandi
Muhammad Riyandi adalah kiper andalan Indra Sjafri di Timnas U-19 saat ini. Pengalamannya di kompetisi level teratas Indonesia bersama Barito Putera dan di Piala AFF 2016 bersama Timnas U-19 asuhan Eduard Tjong akan sangat diandalkan di turmanem kali ini.
- Klub: Barito Putera
- Asal: Bogor
- Tanggal Lahir (Umur): 3 Januari 2000 (17 tahun)
ADVERTISEMENT
- Nomor punggung: 1
2. Gianluca Pagliuca Rossy
Putra mantan kiper PSIS Semarang, Rosyadi, ini merupakan jebolan SSB Tugu Muda Semarang. Kariernya kemudian melesat bersama Persab Brebes Junior di ajang Piala Soeratin 2016 lalu. Setelah itu dia melanjutkan sekolah di Sekolah Khusus Olahragawan (SKO) Ragunan, Jakarta Selatan, hingga kemudian lolos seleksi Timnas U-19. Saat ini dia berstatus sebagai kiper kedua di Timnas U-19.
- Klub: SKO Ragunan
- Asal: Semarang
- Tanggal Lahir (Umur): 25 Juli 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 21
3. Much. Aqil Savik
Aqil Savik adalah pemain yang berasal Diklat Persib Bandung. Dia bermain untuk Persib U-19 di kompetisi-kompetisi junior. Aqil adalah satu-satunya jebolan Persib dan Jawa Barat yang lolos seleksi Timnas U-19. Saat ini dia berstatus kiper ketiga di skuat "Garuda Nusantara".
ADVERTISEMENT
- Klub: Persib Bandung U-19
- Asal: Bandung
- Tanggal Lahir (Umur): 17 Januari 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 30
Belakang:
4. Dedi Tri Maulana
Dedi Maulana adalah seorang bek sayap kanan yang berasal dari Sulawesi Tengah. Akan tetapi, dia tidak lolos ke Timnas U-19 melalui blusukan Indra Sjafri di tempat asalnya. Dedi menjalani seleksi sebagai pemain SKO Ragunan dan kemudian berkat penampilan apiknya, dia terpilih dalam 23 nama yang dibawa ke Myanmar.
- Klub: Diklat Ragunan
- Asal: Palu
- Tanggal Lahir (Umur): 27 Juni 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 22
- Posisi: Bek Kanan
5. Muhammad Rifad Marasabessy
Rifad adalah salah satu bek sayap kanan paling potensial yang dimiliki Indonesia saat ini. Dia cepat dan lugas, namun juga berteknik individu tinggi. Kariernya juga cepat melesat. Pernah berseragam Semen Padang U-21, Rifad saat ini sudah berlaga di kompetisi Liga 1 bersama Madura United. Karena itu, pos bek kanan inti Timnas U-19 tampaknya akan jatuh ke tangan dirinya.
ADVERTISEMENT
- Klub: Madura United
- Asal: Tulehu
- Tanggal Lahir (Umur): 6 Juli 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 12
- Posisi: Bek Kanan
6. Nurhidayat Haji Haris
Di usia yang masih 18 tahun, Haris sudah berhasil menembus skuat senior PSM. Permainannya yang apik kala membela Sulawesi Selatan di ajang PON Jawa Barat 2016 memang membuat namanya melejit dan kemudian dia berhasil dikontrak "Juku Eja".
Dan tak hanya itu, penampilannya yang terus konsisten juga berhasil mengantarkannya lolos seleksi Timnas U-19. Tak hanya itu, dia juga mampu menjadi pemain andalan dan bahkan sempat beberapa kali dipercaya menjadi kapten tim.
- Klub: PSM Makassar
- Asal: Makassar
- Tanggal Lahir (Umur): 5 April 1999 (18 tahun)
ADVERTISEMENT
- Nomor Punggung: 5
- Posisi: Bek Tengah
7. Kadek Raditya Maheswara
Kadek adalah salah satu pemain yang lagi-lagi berasal dari SKO Ragunan. Walau hanya berasal dari sekolah atlet, namun pengalamannya tidak boleh diragukan. Pemain kelahiran Denpasar ini pernah menjadi anggota Timnas Pelajar Indonesia yang berlaga di Piala Pelajar Asia U-18 di China pada 2015 lalu.
- Klub: SKO Ragunan
- Asal: Bali
- Tanggal Lahir (Umur): 13 Juni 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 2
- Posisi: Bek Tengah
8. Rachmat Irianto
Pemain yang akrab disapa Rian ini adalah kapten Timnas U-19 saat ini. Sebuah keputusan yang wajar diberikan Indra Sjafri mengingat di klubnya, Persebaya, Rian juga berstatus sebagai kapten kedua. Bahkan di awal-awal musim Liga 2, dia adalah kapten utama tim. Padahal usianya baru 18 tahun.
ADVERTISEMENT
Ketenangan dan kepemimpinannya di lapangan tak perlu diragukan. Rian adalah sosok pekerja keras dan penuh tanggung jawab di atas lapangan. Mungkin segala atribut itu didapatnya dari sang ayah, Bejo Sugiantoro, legenda Persebaya yang kebetulan juga bermain di posisi bek tengah.
- Klub: Persebaya Surabaya
- Asal: Surabaya
- Tanggal Lahir (Umur): 3 September 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 13
- Posisi: Bek Tengah
9. Julyano Pratama Nono
Walau berasal dari Makassar, Julyano adalah pemain jebolan SSB Asiop Apacinti Jakarta dan kini dia tengah menimba ilmu di SKO Ragunan. Bersama Gianluca atau Kadek Raditya, dia adalah salah satu pasukan Ragunan yang berhasil menembus Timnas U-19.
- Klub: SKO Ragunan
ADVERTISEMENT
- Asal: Makassar
- Tanggal Lahir (Umur): 10 Juli 2000 (17 tahun)
- Nomor Punggung: 3
- Posisi: Bek Tengah
10. Firza Andika
Firza merintis karier sepak bolanya di tim junior Semen Padang. Sebelumnya dia juga merupakan anggota tim sepak bola Sumatra Barat yang berlaga di ajang PON Remaja. Kariernya memang lebih banyak dihabiskan di regional Sumatra Barat sebelum akhirnya lolos seleksi Timnas U-19.
- Klub: Semen Padang Football Academy
- Asal: Medan
- Tanggal Lahir (Umur): 11 Mei 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 29
- Posisi: Bek Kiri
11. Samuel Christianson
Sejak kecil, karier Samuel sudah begitu mencuat. Jebolan SSB Jakarta Football Academy ini pernah mendapat kesempatan berlatih bersama tim junior klub Premier League, Southampton, saat berusia 12 tahun. Beberapa tahun terakhir, dia juga pernha menimba ilmu di Spanyol bersama Royal European Football Academy (REFA).
ADVERTISEMENT
Ketika mendapat kesempatan mengikuti seleksi Timnas U-19, dia pun tidak menyia-nyiakan kesempatan. Samuel berhasil membuktikan kapasitasnya dan terpilih menjadi bagian dari skuat inti "Garuda Nusantara". Saat ini, dia merupakan pemain Persija U-19.
- Klub: Persija Jakarta U-19
- Asal: Jakarta
- Tanggal Lahir (Umur): 31 Juli 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 4
- Posisi: Bek Kiri
12. Irsan Rahman Lestaluhu
Irsan adalah satu-satunya pemain Pusat Pembinaan dan Latihan Olahraga Daerah (PPLPD) Kabupaten Bogor yang dipilih Indra Sjafri untuk masuk dalam Timnas U-19. Kekuatan fisik dan kegesitan Irsan di posisi bek tengah yang menjadi alasan mengapa Indra Sjafri tak mau melewatkan bakatnya.
- Klub: Pusat Pembinaan dan Latihan Olahraga Daerah (PPLPD) Kabupaten Bogor
ADVERTISEMENT
- Asal: Tulehu
- Tanggal Lahir (Umur): 4 Agustus 1999
- Posisi: Bek Kiri
Tengah:
13. M. Luthfi Kamal
Luthfi adalah sosok andalan Indra Sjafri di Timnas U-19 saat ini. Perannya di lini tengah begitu vital. Luthfi mengingatkan pada sosok Hargianto di Timnas U-19 era 2013 lalu. Dia adalah gelandang yang piawai dalam memutus serangan lawan, juga mengorganisir serangan-serangan Timnas U-19.
- Klub: Asprov DKI Jakarta
- Asal: Jakarta
- Tanggal Lahir (Umur): 1 Maret 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 7
- Posisi: Gelandang Tengah
14. Syahrian Abimanyu
Sama seperti Samuel, Abimanyu juga merintis karier bersama SSB Jakarta Football Academy dan kemudian menimba ilmu sepak bola di Spanyol bersama Royal European Football Academy (REFA). Bahkan Abimanyu sempat ditawarkan untuk menjalani trial di Manchester City, akan tetapi karena terkendala masalah perizinan, hal itu urung terjadi.
ADVERTISEMENT
Saat ini, Abi --begitu dia biasa disapa-- sudah kembali ke Indonesia dan berkarier bersama Persija U-19 di kompetisi Liga U-19. Kemampuannya yang apik sebagai gelandang kemudian membuatnya lolos seleksi Timnas U-19 dan sampai saat ini masuk dalam daftar 23 pemain utama.
- Klub: Persija Jakarta U-19
- Asal: Banyumas
- Tanggal Lahir (Umur): 25 April 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 17
- Posisi: Gelandang Tengah
15. Resky Fandi Witriawan
Tak banyak keterangan soal Resky. Maklum dirinya tak berasal dari klub profesional atau sekolah sepak bola terkemuka. Tapi terpilihnya dia ke dalam skuat utama ini menunjukkan jika pemain ini punya bakat dan kualitas yang besar.
- Klub: Asprov Sulawesi Barat
ADVERTISEMENT
- Asal: Makassar
- Tanggal Lahir (Umur): 6 September 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 24
- Posisi: Gelandang Tengah
16. Muhammad Iqbal
Iqbal adalah pemain asli Pariaman, Sumatra Barat, yang mencuat bersama PPLP Sumbar. Melewati seleksi blusukan tim pelatih Timnas U-19, Iqbal kemudian berhasil mencuri perhatian. Teknik individu yang apik dan daya jelajahnya yang tinggi membuat Indra Sjafri pada akhirnya memutuskan membawanya ke Myanmar.
- Klub: Pusat Pendidikan dan Latihan pelajar(PPLP) Sumatra Barat
- Asal: Sumatra Barat
- Tanggal Lahir (Umur): 27 Oktober 2000 (17 tahun)
- Nomor Punggung: 6
- Posisi: Gelandang Tengah
17. Witan Sulaeman
Sekadar pengingat, usia Witan baru 15 tahun. Tapi pria asal Palu yang bersekolah di SKO Ragunan ini mampu menunjukkan kalau usia hanyalah angka dan bakat besar yang dimilikinya memang begitu patut diapresiasi. Bahkan dia sempat mendapat pujian dari pelatih Persija, Stefano "Teco" Cugurra, yang menyebut kalau sebagai gelandang dia memiliki umpan-umpan yang ciamik.
ADVERTISEMENT
- Klub: SKO Ragunan
- Asal: Palu
- Tanggal Lahir (Umur): 8 Oktober 2001 (15 tahun)
- Nomor Punggung: 8
- Posisi: Gelandang Tengah
18. Asnawi Mangkualam Bahar
Asnawi jelas sudah tidak asing lagi di telinga Anda. Itu karena gelandang PSM Makassar ini namanya memang sudah memiliki gaung di sepak bola Indonesisa. Wajar saja, mengingat dia merupakan pemain inti di PSM dan dia juga merupakan anggota Timnas U-22 yang berlaga di ajang SEA Games 2017 lalu.
- Klub: PSM Makassar
- Asal: Makassar
- Tanggal Lahir (Umur): 4 Oktober 1999 (17 tahun)
- Nomor Punggung: 20
- Posisi: Gelandang Tengah
19. Feby Eka Putra
Feby adalah salah satu pemain yang berasal dari Asprov. Karena itu, data mengenai pemain asal Sidoarjo ini juga tak banyak. Tapi menilik dari penampilannya di beberapa uji coba, kecepatan dan eksplosivitasnya sebagai gelandang sayap membuat Indra Sjafri tak inginmenyia-nyiakan talentanya.
ADVERTISEMENT
- Klub: Asprov Jawa Timur
- Asal: Sidoarjo
- Tanggal Lahir (Umur): 12 Februari 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 14
- Posisi: Gelandang Sayap
20. Saddil Ramdani
Nama Saddil jelas sudah Anda kenal. Sama seperti Asnawi, jebolan Timnas U-22 di SEA Games 2017 lalu ini juga turut dipanggil Indra Sjafri karena usianya masih 18 tahun. Pengalaman dan kemampuan Saddil memang tak perlu diragukan, sehingga Indra Sjafri juga tak ragu memanggilnya.
- Klub: Persela Lamongan
- Asal: Labone
- Tanggal Lahir (Umur): 2 Januari 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 15
- Posisi: Gelandang Sayap
21. Egy Maulana Vikri
Dia adalah nama yang sejauh ini paling berpendar di Timnas U-19. Peran Egy yang begitu vital di lini serang Timnas U-19 saat ini. Kemampuannya yang menonjol dan visinya yang ciamik membuat dia menjadi pemain yang paling dinantikan penampilannya.
ADVERTISEMENT
- Klub: Persab Brebes
- Asal: Medan
- Tanggal Lahir (Umur): 12 Februari 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 10
- Posisi: Gelandang Serang
Depan:
22. M. Rafli Nursalim
Tidak seperti pemain-pemain lainnya, nama Rafli Nursalim mencuat ketika dia mampu menjadi top-skorer di Liga Santri pada tahun lalu. Penampilannya di kompetisi tersebut kemudian mengantarkannya untuk menjalani seleksi Timnas U-19 hingga terpilih menjadi salah satu pemain utama.
- Klub: -
- Asal: Tangerang
- Tanggal Lahir (Umur): 5 Maret 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 9
- Posisi: Striker
23. Hanis Saghara Putra
Hanis adalah top-skorer Liga Remaja Piala Suratin Zona Jawa Timur di tahun 2016. Kala itu dia berhasil menorehkan 12 gol untuk Bojonegoro FC U-17. Setelah itu namanya mencuat dan kemudian dia terpilih untuk menjalani seleksi Timnas U-19. Naluri haus golnya bahkan membuatnya menjadi pilihan utama Indra Sjafri di lini depan.
ADVERTISEMENT
- Klub: Bojonegoro FC
- Asal: Bojonegoro
- Tanggal Lahir (Umur): 5 Maret 1999 (18 tahun)
- Nomor Punggung: 19
- Posisi: Striker