news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Menelisik Hal-hal Menarik dalam Laga Everton vs Chelsea

1 Mei 2017 8:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Chelsea merayakan kemenangan atas Everton. (Foto: Reuters/Phil Noble)
Chelsea terus menjaga peluang untuk mengakhiri musim ini sebagai juara Premier League. Menghadapi Everton di Goodison Park, Minggu (30/5/2017) malam WIB, anak asuh Antonio Conte berhasil meraih poin penuh usai menang 3-0 lewat gol-gol dari Pedro Rodriguez 66’, Gary Cahill 79’, dan Willian Borges 86’.
ADVERTISEMENT
Selain kemenangan, beberapa hal menarik terjadi dalam pertandingan ini, seperti tiket fase grup Liga Champions perdana dan rekor gol terbanyak dalam satu musim yang diciptakan oleh Pedro Rodriguez. Berikut daftarnya:
Mencederai Rekor Kandang The Toffees
Everton berada dalam tren yang lumayan apik jelang laga ini. Selain tidak pernah kalah di semua kompetisi dalam empat pertandingan terakhir, Everton juga berhasil meraih lima kemenangan dari tujuh partai terakhir lawan Chelsea.
Namun demikian, Chelsea rupanya terlalu tangguh bagi anak asuh Ronald Koeman. Menghadapi Chelsea yang tampil dengan skuat utama, Everton justru takluk. Buruknya lagi, Chelsea memutus rekor delapan kemenangan beruntun yang dibukukan oleh Everton di Goodison Park.
Chelsea Dapatkan Tiket Liga Champions
ADVERTISEMENT
Kemenangan atas Everton tidak hanya membuat Chelsea semakin kokoh di puncak klasemen. Pasalnya, kemenangan ini juga membuat Chelsea memastikan diri untuk berlaga di fase grup Liga Champions Eropa musim depan.
Kepastian ini didapat usai melihat perhitungan poin Chelsea yang sudah meraih 81 poin dari 34 pertandingan. Dengan empat pertandingan tersisa, kesebelasan penghuni posisi ketiga, Liverpool tak akan mampu menyalip Chelsea karena sekarang baru mengumpulkan 66 poin.
Mengakhiri Rekor Selalu Kebobolan
Sempat memiliki pertahanan paling rapat di Premier League, Chelsea akhirnya goyah juga. Menjelang akhir Januari 2017, gawang Chelsea selalu berhasil dibobol oleh lawan. Dalam 11 pertandingan terakhir, gawang Chelsea bahkan telah kebobolan 14 gol.
Buruknya rekor pertahanan Chelsea akhirnya terhenti dalam pertandingan ini. Menghadapi Romelu Lukaku dkk. yang terkenal tajam di depan gawang lawan, pertahanan Chelsea justru tampil begitu sempurna.
ADVERTISEMENT
Puasa Diego Costa di Kandang Lawan
Penampilan buruk yang ditunjukkan oleh Chelsea pada musim lalu berdampak ke hampir semua pemainnya, tak terkecuali Diego Costa. Tampil sebagai motor utama penyerangan, pemain Tim Nasional Spanyol ini mendadak mengerem perolehan golnya musim lalu.
Memasuki awal musim ini, Costa sempat moncer. Kondisi tersebut rupanya memiliki syarat dan ketentuan: Costa bisa mencetak gol jika bermain di kandang sendiri. Jika di kandang lawan, ia akan lebih banyak puasa.
Terakhir kali Costa mencetak gol di kandang lawan adalah ketika bertandang ke West Ham United (6/3/2017) lalu. Dengan tak mencetak gol dalam pertandingan ini, Costa kini sudah puasa empat laga tandang terakhir.
Suburnya Torehan Gol Pedro Rodriguez
ADVERTISEMENT
Pedro Rodriguez menjadi satu sosok berpengaruh terhadap penampilan Chelsea musim ini. Dimainkan sebagai gelandang serang sebelah kanan, eks-pemain Barcelona ini kerap menimbulkan teror bagi pertahanan lawan tiap pekannya.
Apiknya penampilan Pedro berimbas ke torehan golnya. Hingga pekan ke-34 Premier League, pemain berkewarganegaraan Spanyol ini sudah mencetak delapan gol. Torehan ini pun menjadi rekor terbaiknya sejak musim 13/14.