Menpora Yakin Timnas U-19 Mampu Bangkit untuk Hadapi Brunei

12 September 2017 2:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Timnas U-19 bersama bendera Merah-Putih. (Foto: Dok. PSSI)
zoom-in-whitePerbesar
Timnas U-19 bersama bendera Merah-Putih. (Foto: Dok. PSSI)
ADVERTISEMENT
Melakoni laga ketiga penyisihan grup B Piala AFF U-18 2017, Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 gagal meraih kemenangan kala bersua Vietnam. Berlaga di Thuwunna Stadium, Senin (11/9/2017) sore WIB, pasukan "Garuda Nusantara" harus menyerah dengan skor 0-3.
ADVERTISEMENT
Atas hasil ini, jalan terjal harus ditempuh anak asuh Indra Sjafri untuk bisa lolos ke babak semifinal. Kuncinya, mereka harus mampu mengalahkan Brunei Darussalam karena pada hari yang sama, Myanmar berhasil menang 7-0 atas Filipina.
Kendati gagal meraih kemenangan, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, tetap mengapresiasi perjuangan Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan. Imam juga meyakini, tim pelatih mampu membangkitkan mental bertanding para pemain sehingga anak-anak asuh Indra Sjafri bisa menang di laga terakhir.
"Momentum kekalahan ini harus dijadikan bahan evaluasi bagi Timnas kita dan kuncinya harus banyak mencetak gol sebanyak mungkin pada laga selanjutnya," ujar Imam di kantornya, Senin (11/9/2017) malam.
"Saya yakin betul Coach Indra bisa mengembalikan mental pemain untuk laga selanjutnya," lanjutnya.
Menpora Imam Nahrawi saat nobar timnas. (Foto: Humas Kemenpora)
zoom-in-whitePerbesar
Menpora Imam Nahrawi saat nobar timnas. (Foto: Humas Kemenpora)
Pada laga tadi, Vietnam mampu mendikte permainan Timnas U-19 sepanjang 90 menit. Kendati berhasil menguasai jalannya laga, namun serangan-serangan yang dilancarkan "Garuda Nusantara" baik dari lini tengah atau sisi sayap kerap kesulitan menembus tebalnya dinding pertahanan Vietnam.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, Vietnam pun mampu bermain efektif dengan memanfaatkan serangan balik cepat. Mereka juga bisa memanfaatkan kelemahan Timnas U-19 dalam mengantisipasi bola-bola mati.
Di laga pamungkas, Timnas U-19 akan bersua Brunei Darussalam pada Rabu (13/9/2017) mendatang. Melawan Brunei, Imam berharap Timnas mampu meraih kemenangan besar sehingga bisa lolos ke babak selanjutnya.
"Timnas kita harus bisa memanfaatkan peluang sekecil mungkin dan kuncinya bagaimana Coach Indra mengevaluasi anak-anak, saya yakin mereka mampu lolos," tutup Imam.