Satu Poin di Madura Sudah Sesuai Target Persija

22 Agustus 2017 0:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Laga sengit tersaji antara Persija vs Madura. (Foto: ANTARA FOTO/Saiful Bahri)
zoom-in-whitePerbesar
Laga sengit tersaji antara Persija vs Madura. (Foto: ANTARA FOTO/Saiful Bahri)
ADVERTISEMENT
Persija Jakarta kembali meraup hasil seri pada pekan ke-21 kompetisi Go-Jek Traveloka Liga 1. Melawan Madura United di Stadion Ratu Pamelingan, Pamekasan, pada Senin (21/8) WIB "Macah Kemayoran" imbang 1-1. Sumbangan gol dari Greg Nwokolo '64 berhasil dibayar oleh Willian Pachecho '69.
ADVERTISEMENT
Tanpa Bruno Lopes di starting XI, "Macan Kemayoran" tetap memasang pakem 4-3-3 dengan menempatkan Ruddy Widodo sebagai pengganti sang marquee player. Sisanya, pelatih mereka, Stefano "Teco" Cugurra tetap menurunkan para pemain yang bermain pada pertandingan sebelumnya.
Meski kembali menuai hasil seri namun Teco tetap mengapresiasi permainan anak asuhnya. Lebih dari itu, kendati ada beberapa lubang yang tertinggal yaitu di posisi depan dan belakang, namun pemain pengganti yang diturunkan bermain dengan apik sepanjang laga.
"Pada babak pertama kami punya banyak peluang untuk mencetak gol dan pada babak kedua kami sudah bisa membaca kekuatan Madura. Mereka jelas punya target menang di sini dan mereka pasti bermain menyerang," ujar Teco seusai laga.
ADVERTISEMENT
"Tetapi kami bagus dalam bertahan dan bisa memanfaatkan serang balik. Gol sundulan sari Greg (Nwokolo) memang bagus, tetapi kami bisa mencetak gol balasan melalui (Willian) Pachecho. Hasil seri ini bagus untuk kami karena kami memang menargetkan seri ketika melawan Madura," sambungnya.
Harus diakui, laga sengit pun memang tak terelakan dalam sepanjang 90 menit. Jual beli serangan pun terpampang jelas dengan total tembakan percobaan yang dilakukan oleh kedua tim: 17 kali. Rinciannya 10 bagi Madura dan 7 bagi Persija.
Salah satu penggawa Persija, Rudi Widodo, mengaku bahwa laga yang berlangsung dengan tensi tinggi. Mengamini pernyataan sang pelatih, mantan penggawa Bhayangkara FC juga mengapresiasi semangat tim kendati bermain di kandang lawan.
ADVERTISEMENT
"Ini laga yang seru sekali, sejak awal babak pertama dan hingga akhir babak kedua. Kami memang sempat ketinggalan, tetapi tim kami mampu main semangat penuh. Hasilnya bisa menyamakan kedudukan," ujar Rudi.
"Alhamdulillah hasil seri cukup bagi kami. Kami mau menang sebenarnya, tapi apa mau dikata hasil seri yang kami dapatkan, ini sudah lebih dari cukup," tutupnya.
Atas hasil seri ini, Persija harus turun ke peringkat ketujuh dengan raihan 33 poin hasil delapan menang, sembilan seri, dan empat kali kalah. Sementara Madura, di sisi lain, mampu menggeser Bali United di peringkat ketiga dengan raihan 36 poin hasil 10 kemenangan, enam seri, dan empat kali menelan kekalahan.
Pada pekan selanjutnya, tepatnya pekan ke-22, Persija akan tampil di Stadion Patriot Candrabragha, Bekasi, menghadapi Persela Lamongan pada Minggu (27/8) mendatang.
ADVERTISEMENT