Potret 7 Artis Ini Juga Merayakan Imlek

Berita Artis
Membicarakan apa saja seputar artis
Konten dari Pengguna
25 Januari 2020 12:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cathy Sharon, salah satu artis yang rayakan Imlek. (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Cathy Sharon, salah satu artis yang rayakan Imlek. (Foto: Munady)
ADVERTISEMENT
Masyarakat Tionghoa tengah merayakan tahun baru China atau biasa disebut Imlek dengan penuh sukacita. Perayaan tahun baru Imlek di Indonesia jatuh pada hari ini, Sabtu, 25 Januari 2020.
ADVERTISEMENT
Keberagaman suku dan budaya di negeri ini membuat banyak selebriti Tanah Air yang ternyata memiliki darah oriental. Oleh karena itu, mereka juga turut merayakan Imlek.
Berikut tujuh artis yang turut merayakan Imlek.
Cathy Sharon. (Foto: Instagram @cathysharon)
Pemain film 'Dawai 2 Asmara' ini merupakan keturunan blasteran Prancis-Indonesia. Namun, rupanya ia juga memiliki darah Tionghoa.
Natasha Wilona. Foto: (instagram @natashawilona12)
Artis cantik kelahiran 1998 ini memulai kariernya menjadi Cherry di sinetron 'Yang Masih di Bawah Umur'. Wilona, panggilan akrabnya memiliki darah Tionghoa-Indonesia.
Yuanita Christiani dan suami. (Foto: Instagram @yuanitachrist)
Di perayaan Imlek sebelumnya, Yuanita yang masih sering mendapat angpao, kini ia tidak lagi akan mendapatnya. Pasalnya ia telah menikah dengan Indra Wiguna. Saat ini keduanya sedang menanti kelahiran anak pertamanya.
Raline Shah. (Foto: Instagram @ralineshah)
Finalis Puteri Indonesia 2008, Raline Shah juga memiliki darah keturunan Tionghoa. Tak hanya itu, pemeran film '5 Cm' ini juga memiliki darah campuran Melayu dan Pakistan.
ADVERTISEMENT
Joshua Suherman. (Foto: Instagram @jojosuherman)
Mantan Penyanyi cilik Joshua Suherman ternyata juga punya darah Chinese dari sang ibu, Lisa Suherman.
Chelsea Olivia. (Foto: Instagram @chelseaolivia)
Salah satu pemeran film 'Bukan Bintang Biasa', Chelsea Olivia merupakan seorang aktris Indonesia berdarah Tionghoa-Indonesia-Amerika Serikat. Artis kelahiran 1992 ini memiliki darah keturunan Tionghoa dari sang ayah.
Laura Basuki. (Foto: Instagram @laurabas)
Laura Basuki didapuk menjadi pemeran utama dalam film 'Susi Susanti' pada 2019 lalu. Aktris yang kini berusia 32 ini keturunan Vietnam-Tionghoa ini selalu merayakan Imlek atau tahun baru China bersama keluarga besarnya. (daa)