Setelah Protes Franda, Netizen Ramai Minta Izin Tiru Nama Anak Artis

Berita Artis
Membicarakan apa saja seputar artis
Konten dari Pengguna
9 September 2019 16:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Keluarga Samuel Zylgwyn liburan di Eropa. Foto: (Instagram/samuel_zylgwyn)
zoom-in-whitePerbesar
Keluarga Samuel Zylgwyn liburan di Eropa. Foto: (Instagram/samuel_zylgwyn)
ADVERTISEMENT
Presenter olahraga, Efranda Stefanus Heckenbücker atau yang akrab disapa Franda jadi perbincangan warganet. Franda sempat protes karena nama anaknya, Zylvechia Ecclesie Heckenbucker, ditiru orang lain.
ADVERTISEMENT
Hal ini bermula dari komentar Franda di salah satu unggahan Instagram @zylvechia_kimberly. Franda protes karena akun itu merupakan milik seorang warganet yang memiliki nama anak mirip dengan nama anaknya. Nama anak dari warganet itu adalah Zylvechia Kimberly.
Franda merasa keberatan nama anaknya dipakai oleh orang lain, lantaran mengaku sudah bersusah payah memikirkan nama terbaik untuk buah hatinya. Komentar Franda yang kini sudah dihapus, diunggah dalam bentuk tangkapan layar oleh akun gosip Instagram, @lambenyinyir pada Sabtu (7/9).
"Ini namanya ngikutin nama anak saya banget?? Sampai setulisannya, sepanggilannya juga. Aduh lain kali mungkin bisa lebih kreatif. Saya bikin nama mikirinnya susah lhoo, cari nama yang bagus khusus buat anak saya. Lalu main dicomot aja sama orang lain buat namain anaknya," tulis Franda dalam komentarnya di akun Instagram @zylvechia_kimberly.
ADVERTISEMENT
Tidak cukup menyampaikan protes dalam bentuk komentar, Franda juga mengirimi pesan pribadi kepada akun @zylvechia_kimberly. Franda mengatakan sudah menghabiskan banyak waktu untuk membuat nama anak yang berbeda dari orang lain.
Foto: Instagram/@selebgram.x
Berbeda dengan Franda, sang suami, Samuel Zylgwyn, memberikan respons berbeda. Hal ini terlihat ketika Samuel menjawab komentar seorang warganet di unggahan akun Instagramnya, @samuel_zylgwyn.
"Mas. Nama anaknya boleh saya pakai untuk nama anak saya nanti gak?" tulis akun @hotacita.
"Ahsyiyappppp," jawab Samuel.
Protes nama anaknya dipakai orang lain, Franda pun mendapat banyak respons dan kritik dari warganet. Sebagian besar warganet memprotes sikap Franda yang terkesan angkuh, namun tidak sedikit yang membela kemarahan Franda setelah nama anaknya ditiru tanpa izin.
ADVERTISEMENT
"Kalo kata bang mandra, SHOMBHONK AMAT LUH!" ujar @ailuro.philes
"Dari sekian banyak komen, kalo aku liat mereka pada belum nikah. jadi belum ngerti segimana rumitnya nyari nama untuk anak. Ini bukan hanya 1 suku kata yg sama loh, tapi semua dari ejaan sampe panggilan, dan si franda pun tidak merendahkan anak tsb. Dia hanya kecewa. Justru bapaknya aja yg memberikan embel embel 'seberapa rendah anak saya'. Pada paham enggak sih????" jawab @saputriie__
"Kasih nama yg beda dari nama anak-anak kebanyakan kalo ga mau ditiruin, gitar Hero, mobil lejen, zombie vs plants misalnya. Pasti ga ada yg bakal niru" sahut @wiwiqarif
Kejadian ini pun membuat netizen ramai-ramai mencoba meminta izin untuk meniru nama anak-anak artis lainnya. Seperti pada komedian Raditya Dika, selebgram Rachel Vennya, pesinetron Sharena Delon dan Chelsea Olivia, hingga anak Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka.
ADVERTISEMENT
Merespons permintaan izin warganet untuk meniru nama anak mereka, para artis pun memperbolehkan. Sebagian dari mereka malah tekesan heran karena warganet harus meminta izin terlebih dahulu untuk meniru nama anak mereka.
Respons Raditya Dika menjawab permintaan izin warganet yang ingin meniru nama anaknya, Alinea.
Foto: Instagram/@lambenyinyir
Respons Rachel Vennya saat ditanyai apakah dirinya akan marah jika warganet meniru nama anak mereka dari nama putranya, Xabiru.
Foto: Instagram/@lambenyinyir
Respons Sharena Delon yang mengaku terharu bila nama anaknya bisa menginspirasi warganet yang sedang mencari nama untuk buah hati mereka.
Respons Gibran Rakabuming Raka yang juga memperbolehkan warganet meniru nama Jan Ethes untuk anaknya kelak.
(rin)
Baca lebih banyak informasi mengenai berita artis/berita heboh/info bola/dan lifehack lebih nyaman di aplikasi kumparan.
ADVERTISEMENT
Download aplikasi Android di sini.
Download aplikasi iOS di sini.