Begini Cara Ajukan Pinjaman KUR Rp 10 Juta Bagi Alumni Peserta Prakerja

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
Konten dari Pengguna
17 Juni 2021 19:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi: Pixabay
ADVERTISEMENT
Kabar baik datang dari Kemenko Perekonomian yang menjadi fasilitator program Kartu Prakerja. Pihak Kemenko sudah menyampaikan bahwa alumni Prakerja punya kesempatan mendapatkan KUR Rp 10 juta.
ADVERTISEMENT
Pinjaman KUR sebesar Rp 10 juta itu difasilitasi guna membantu para alumni Kartu Prakerja yang hendak melanjutkan karirnya usai mengikuti pelatihan yang disediakan.
Pemerintah saat ini telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 253 triliun untuk tahun anggaran 2021. Dengan begitu, plafon maksimal sebesar Rp 10 juta terbuka lebar bagi para alumni Prakerja.
Namun, tak semua alumni Prakerja bisa punya kesempatan mendapatkan bantuan pinjaman KUR sebesar Rp 10 juta. Pihak penyedia KUR akan tetap memeriksa status alumni Prakerja di database Sistem Layanan Informasi Keuangan OJK (SLIK OJK).
Artinya, jika alumni Kartu Prakerja punya rekam jejak keuangan yang buruk, maka akan tetap sulit mendapatkan pinjaman KUR.
Lalu, syarat apa saja yang mesti disediakan alumni Prakerja untuk mendapatkan KUR Rp 10 juta? Syaratnya tak begitu rumit seperti pengajuan pinjaman pada biasanya.
ADVERTISEMENT
Alumni hanya perlu melampirkan sertifikat elektronik yang didapatkan dari pelatihan kerja saat masih aktif sebagai peserta. Seperti diketahui, peserta Kartu Prakerja diberi fasilitas pelatihan kerja.
Usai mengikuti pelatihan tersebut hingga usai, para peserta akan dibagikan sertifikat elektronik sebagai bukti telah mengikuti pelatihan kerja.
Sertifikat tersebut dapat digunakan untuk pencairan insentif Rp 2,4 juta semasa aktif sebagai peserta Prakerja, dapat pula digunakan untuk melamar kerja dan mengajukan pinjaman KUR.
Selain itu, terkhusus alumni Prakerja tidak disyaratkan untuk memiliki waktu lama usaha yang ditentukan. Biasanya, pengajuan KUR memiliki syarat telah memiliki usaha mikro setidaknya selama 6 bulan.
Namun, hal itu tak berlaku bagi alumni Kartu Prakerja. Alumni Prakerja dibolehkan mendapatkan pinjaman KUR Rp 10 juta meski tanpa telah memiliki usaha mikro sebelumnya.
ADVERTISEMENT