Agen Sebut Hakimi Belum Perpanjang Kontrak dengan Real Madrid

Konten dari Pengguna
5 April 2020 14:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Achraf Hakimi di laga kontra Slavia Praha. Foto: REUTERS/David W Cern
zoom-in-whitePerbesar
Achraf Hakimi di laga kontra Slavia Praha. Foto: REUTERS/David W Cern
ADVERTISEMENT
Agen Achraf Hakimi membantah kabar yang menyebut kliennya telah memperpanjang kontrak bersama Real Madrid. Bek pinjaman Borussia Dortmund tersebut masih terikat dengan Los Blancos hingga 2022 nanti.
ADVERTISEMENT
Pemain Timnas Maroko tersebut saat ini tengah menjalani musim keduanya bersama Borussia Dortmund. Adapun selama masa pinjamannya tersebut, pemain yang biasa tampil sebagai bek kanan itu tampil gemilang, mencatatkan 10 gol dan 17 asis dari 65 penampilan.
Performa impresifnya tersebut membuat Hakimi diincar beberapa klub besar, seperti Juventus dan Bayern Muenchen. Namun, saat ini bek berusia 21 tahun tersebut masih merupakan pemain Madrid.
Achraf Hakimi dalam sebuah laga kontra Barcelona. Suatu saat, bisa jadi dia akan tampil secara rutin membela Real Madrid di El Clasico. Foto: REUTERS/Leon Kuegeler
Beredar kabar El Real memperpanjang kontrak Hakimi jadi sampai 2023. Namun, mengutip dari Sportskeeda, agen Hakimi, Alejandro Camano membantah, menyebut kontrak sang klien masih sampai 2022.
"Tak ada dasar sama sekali (dari rumor tersebut). Kontraknya bersama Real Madrid masih sama seperti yang kami negosiasikan pada 2017, yakni berlaku hingga 2022,” ucap Camano.
ADVERTISEMENT
Adapun mengenai masa depan pemain kelahiran Madrid tersebut, Camano meminta agar menunggu pandemi virus corona ini berakhir. Setelahnya, baru akan ada pembicaraan antara Real Madrid dengan Borussia Dortmund.
Achraf Hakimi merayakan golnya ke gawang Slavia Praha. Foto: REUTERS/David W Cerny
"Kami harus menunggu. Setelah kepedihan ini (karena pandemi corona) kami akan duduk bersama dengan Real Madrid dan Borussia Dortmund," ungkap Camano.
Sebelum dipinjam Die Borussen, Hakimi baru bermain sembilan laga di La Liga bersama Madrid. Kala itu, ditempatkan sebagai bek kanan, pemain yang aslinya merupakan seorang winger itu jadi pelapis buat Dani Carvajal.
Saat ini Madrid tak punya banyak opsi di posisi tersebut. Kembalinya Hakimi dari Dortmund nantinya bisa memperkuat skuad arahan Zinedine Zidane. Namun, bila akhirnya hengkang, dana minimal 60 juta euro bisa dikantongi Los Galacticos. (bob)
ADVERTISEMENT