Piala Gubernur Jatim 2020: Prediksi Persebaya vs Arema FC di Semifinal

Konten dari Pengguna
18 Februari 2020 10:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Makan Konate coba melewati pemain lawan dalam laga Arema FC vs Persebaya di final Piala Presiden 2019. Foto: Ari Bowo Sucipto/Antara
zoom-in-whitePerbesar
Makan Konate coba melewati pemain lawan dalam laga Arema FC vs Persebaya di final Piala Presiden 2019. Foto: Ari Bowo Sucipto/Antara
ADVERTISEMENT
Laga semifinal kedua Piala Gubernur Jatim 2020 bakal mempertemukan dua rival asal Jawa Timur, Persebaya dan Arema FC. Partai penuh gengsi tersebut nantinya bakal tersaji di Soeprijadi, pada Selasa (18/2/2020) pukul 15.30 WIB.
ADVERTISEMENT
Nantinya, seperti kesepakatan dari Asprov, laga semifinal bakal berlangsung tanpa adanya penonton. Hal tersebut membuat laga Persebaya dan Arema FC murni merupakan pertempuran kemampuan kedua tim.
Persebaya diketahui hanya kalah sekali di fase grup, ketika menghadapi Bhayangkara FC dengan skor 1-0. Selebihnya, dua kemenangan membuat skuad arahan Aji Santoso memuncaki klasemen Grup A.
Namun, Bajul Ijo nantinya mesti tanpa Aryn Williams dan Mahmoud Eid yang cedera. Sementara Hansamu Yama, Koko Ari, dan Rachmat Irianto dipanggil Timnas Indonesia. Meski begitu, Aji mengaku siap menghadapi Arema FC di laga nanti.
“Siapa pun lawan dan di mana saja, kami selalu siap untuk bermain,” ucap Aji yang bakal bertemu sang mantan klub.
“Kami tidak akan memilih lawan. Apalagi ini hanya pertandingan pramusim,” lanjut pelatih berusia 49 tahun tersebut.
Pesepak bola Persebaya Surabaya Amido Balde (kiri) berusaha mereberebut bola pesepak bola Arema FC Jayus Hariono pada laga final leg 1 Piala Presiden 2019 di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (9/4). Foto: ANTARA FOTO/Zabur Karuru
Hanya sedikit lebih bagus dari sang rival, Arema FC di fase grup menang dua dan imbang sekali. Meski begitu, skuad arahan Mario Gomez finis di tempat kedua, kalah produktivitas gol dari Persija.
ADVERTISEMENT
Bakal menghadapi rival berat, Gomez bakal tanpa Bagas Adi dan Hendro Siswanto yang dipanggil Timnas Indonesia. Meski begitu, pelatih asal Argentina tersebut tak mau pusing, menyebut Singo Edan masih bisa menampilkan performa terbaik.
Pelatih Arema, Mario Gomez tak mau ambil pusing dengan materi pemainnya. Dia yakin Singo Edan akan menunjukkan performa terbaik sebab selain kemenangan, ada gengsi yang ikut dipertaruhkan dalam laga nanti.
“Kita akan lihat lagi, karena memang tidak ada banyak opsi. Tetapi pertandingan itu kami tetap akan bermain dengan 11 orang,” sebut mantan pelatih Persib Bandung tersebut.
Jelang laga Derbi Jawa Timur antara Persebaya menghadapi Arema FC di semifinal Piala Gubernur Jatim, berikut rekor pertandingan, prediksi susunan pemain, dan prediksi laga yang bisa disimak.
ADVERTISEMENT

Rekor pertemuan kedua klub

Prediksi susunan pemain

Persebaya (3-4-3)
Pelatih: Aji Santoso
Angga Saputra (kiper); Zoubairou Garba, Arif Satria, Mokhamad Syaifuddin (bek); Abu Rizal Maulana, Hambali Tholib, Makan Konate, Bayu Nugroho (gelandang); Muhammad Supriadi, David da Silva, Patrich Wanggai (penyerang).
Arema FC (4-4-2)
Pelatih: Mario Gomez
Kurniawan Kartika Aji (kiper); Alfin Tuasalamony, Ganjar Mukti, Matias Malvino, Johan Alfarizi (bek); Syaiful Indra, Jayus Hariono, Oh In-kyun, Dave Mustaine (gelandang); Jonathan Bauman, Kushedya Hari Yudo (penyerang).

Prediksi pertandingan

Meski kehilangan beberapa pemain penting, Persebaya tetap akan diperkuat pemain sekaliber David da Silva, Irfan Jaya, dan Makan Konate. Penampilan nama terakhir bakal jadi spesial, mengingat musim lalu membela Arema FC.
ADVERTISEMENT
Laga diprediksi bakal berjalan sengit. Meski juga kehilangan dua pemain penting, Arema FC dinilai masih bisa memberi yang terbaik. Karena itu, skor akhir diprediksi bakal imbang 2-2. Mungkin pemenang baru bisa ditentukan lewat adu penalti. (bob)