Rumor Transfer: Thiago Silva Buka Peluang Kembali ke AC Milan

Konten dari Pengguna
7 April 2020 5:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Thiago Silva bersama PSG. (Foto: thiagosilva/Instagram)
zoom-in-whitePerbesar
Thiago Silva bersama PSG. (Foto: thiagosilva/Instagram)
ADVERTISEMENT
Kontrak bersama Paris Saint-Germain bakal habis di akhir musim, Thiago Silva pun kini dirumorkan bakal hengkang ke AC Milan. Sang agen bahkan sudah membuka peluang tersebut, tapi kendala saat ini ada di besaran gaji sang pemain.
ADVERTISEMENT
Seperti yang diketahui, Silva sempat membela Milan sebelum akhirnya hengkang ke Paris Saint-Germain dengan mahar 42 juta euro pada 2012 lalu. Saat itu ia bersama dengan kompatriotnya, Zlatan Ibrahimovic.
Bek berusia 35 tahun tersebut disebut masih ingin bisa kembali ke San Siro, seperti yang dilakukan Ibrahimovic pada Januari lalu. Sayangnya, besaran gaji kini jadi masalah, setelah pemilik Milan menetapkan batasan maksimal terhadap bayaran kepada pemain.
Meski begitu, mengutip dari Football Italia, agen Silva, Paulo Tonietto, mengaku bukan mustahil kliennya bisa berlabuh ke Milan. Pasalnya, Silva masih punya keinginan besar untuk membela I Rossoneri.
Thiago Silva rayakan gol kontra Palermo, 3 Maret 2012. (Foto: REUTERS/Tony Gentile)
“Dalam sepak bola tak ada yang mustahil, tapi kami mesti menunggu untuk melihat apa yang akan terjadi karena pandemi. Dia sangat mengagumi Milan, masanya bersama mereka adalah yang menandakan kariernya,” sebut Paulo Tonietto kepada Tuttosport.
ADVERTISEMENT
Memang benar, nama Silva saat itu melejit ketika tampil solid di lini belakang dan membantu Milan memenangi scudetto pada 2011. Hal tersebut membuat PSG rela menggelontorkan dana besar untuk bek asal Brasil tersebut.
Delapan musim bersama PSG, Silva mencatatkan total 310 penampilan di semua kompetisi. Musim ini kemungkinan bakal jadi yang terakhir buat kapten Les Parisiens tersebut. Kontraknya bakal habis di musim panas nanti dan AC Milan disebut siap merekrutnya.
“Dia tau mengenai rasa sayang para suporter (Milan) kepadanya,” ungkap Tonietto.
Nantinya, Silva yang bakal datang secara gratis tentu akan jadi tambahan yang ideal buat Milan bersaing di Serie A. Pasalnya, saat ini salah satu kelemahan mereka adalah kurangnya sosok pemimpin. (bob)
ADVERTISEMENT