3 Youtuber Indonesia yang Kuliah di Luar Negeri Ini Cocok Jadi Panutan

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
17 Februari 2020 18:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Aplikasi Youtube. Foto: Kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Aplikasi Youtube. Foto: Kumparan
ADVERTISEMENT
Fenomena Youtube yang semakin marak melahirkan banyak Youtuber dari berbagai kalangan. Banyak orang memanfaatkan platform yang lahir sejak 2008 ini untuk membagikan banyak video yang menghibur sampai mengedukasi.
ADVERTISEMENT
Salah satu contohnya seperti para mahasiswa Tanah Air yang berhasil mendapat kesempatan untuk kuliah di luar negeri. Tidak hanya memberikan hiburan semata, para mahasiswa yang juga menjadi pembuat konten ini juga ikut membagikan ilmu tentang lingkungan sosial dimana mereka menimba ilmu melalui akun Youtube-nya.
Berikut 3 Youtuber tanah air yang berhasil kuliah di luar negeri dan menginspirasi mahasiswa lainnya di Indonesia:

Jerome Polin

Nama Jerome Polin semakin terdengar di antara warganet karena menjadi salah satu Youtuber yang dikenal dengan kecerdasannya dalam berhitung matematika. Jerome berhasil mendapatkan beasiswa beasiswa di Universitas Waseda, Jepang karena kecerdasannya tersebut.
Melalui kanal Youtube-nya yang bernama Nihongo Mantappu, ia membagikan ilmu menghitung matematika dan berbagi info tentang Jepang. Dalam beberapa kesempatan, Jerome juga mengajak teman-teman Jepangnya ikut bertukar budaya antara Jepang dan Indonesia. Salah satu video nya yang paling banyak dilihat adalah “Reaksi Orang Jepang Dengerin Lagu Moshimo Mata Itsuka (mungkin nanti)” yang berhasil ditonton sebanyak 6,3 juta.
ADVERTISEMENT

Gita Savitri Devi

Gita Savitri Devi atau yang sering dikenal sebagai Gitasav menjadi mahasiswi asal Indonesia yang mendapatkan beasiswa untuk menimba ilmu di Jerman. Dengan pemikiran tajamnya, mahasiswi dari Universitas Frei di Berlin itu kerap memberikan pandangannya atau sekedar bercerita tentang kehidupannya sebagai mahasiswi di negara tersebut.
Selain menceritakan sekolah, Gita juga dikenal sering membuat cover lagu yang diunggahnya dalam kanal Youtube yang sama, Gitasav. Saat ini, jumlah subscribers yang ia miliki berjumlah sebanyak 800 ribu orang.

Turah Parthayana

Nama Turah Parthayana mungkin masih asing didengar. Namun rupanya mahasiswa asal Bali ini berhasil menjadi mahasiswa di Universitas Tomsk, Rusia. Sama seperti, Jerome dan Gita, melalui kanal Youtube-nya, Turah ikut membagikan pengalamannya tentang kehidupan dan perkuliahan di Rusia yang berbeda jauh dengan Indonesia.
ADVERTISEMENT
Seperti dalam sebuah video yang diunggah untuk memperlihatkan suhu di Tomsk saat musim dingin mencapai -37 derajat celcius. Youtube Turah terlihat menarik karena tidak banyak mahasiswa Indonesia yang berkuliah di Rusia. Selain itu, Turah kerap kali mengajak teman-teman Rusia nya untuk kolaborasi di dalam video Youtube nya. Saat ini jumlah subscribers yang ia miliki sudah mencapai 787 ribu.
(Rav)