5 Manfaat Menangis bagi Kesehatan

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
23 Maret 2020 17:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
lustrasi Menangis Foto: StockSnap/Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
lustrasi Menangis Foto: StockSnap/Pixabay
ADVERTISEMENT
Menangis sering dikaitkan dengan sifat yang lemah khususnya bagi kaum laki-laki. Stereotip cengeng melekat erat pada diri laki-laki yang menangis. Tapi anggapan itu tidak terbukti benar adanya.
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya semua orang butuh menangis sebagai respons fisik dari emosi yang dirasakan. Menangis juga tak mengenal gender karena semua orang berhak untuk meneteskan air matanya.
Dengan menangis di tengah kesedihan justru dapat membuat hati lebih lega. Bahkan, menangis juga memiliki manfaat kesehatan bagi tubuh kita.
Berikut ini adalah manfaat menangis untuk kesehatan.

Baik untuk Kesehatan Mata

Ilustrasi Menangis
Manfaat yang pertama adalah baik untuk kesehatan mata. Menangis terbukti dapat membersihkan mata dari kotoran seperti asap dan debu.
Saat menangis, air mata yang dikeluarkan berisi racun-racun dan hormon stres. Dengan begitu, mata akan terjaga kesehatannya.

Mengeluarkan Emosi yang Tertahan

Ilustrasi Mengeluarkan Emosi
Pernahkah kalian menangis sampai sejadi-jadinya? padahal masalahnya hanya sepele. Itu bisa saja kamu terlalu banyak menahan emosi sehingga tangismu akan pecah.
ADVERTISEMENT
Seperti diketahui menangis dapat membantu seseorang melepaskan emosi positif maupun negatif. Emosi tersebut akhirnya tersalurkan lewat kepuasan dan kelegaan seseorang setelah menangis.

Mengurangi Stres

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)
Mengutip dari situs Medline Plus, menangis juga dapat mengurangi hormon kortisol yang diakibatkan dari stres, sehingga suasana hati menjadi lebih tenang. Karena itu, tak heran kita seringkali merasa beban menjadi hilang setelah menangis. Selain itu, air mata juga membantu melawan penyakit yang disebabkan oleh stres, salah satunya tekanan darah tinggi.

Menaikan Mood

Foto: Pexels/Andrea Piacquadio
Ketika air mata keluar, tubuh memproduksi zat endorfin. Itu merupakan hormon yang membantu tubuh untuk menstabilkan mood, pikiran, dan juga keseimbangan emosi.
Tentunya, itu akan membuat level depresi seseorang bisa menurun. Sehingga suasana hati akan meningkat kembali.
ADVERTISEMENT

Meningkatkan Kualitas Tidur

Ilustrasi tidur. Foto: Shutter Stock
Sebenarnya menangis adalah hal yang berat untuk dilakukan tubuh karena mengeluarkan hormon-hormon. Itulah mengapa ketika kamu habis menangis tubuh akan merasa lelah.
Menangis juga menghilangkan beban pikiran dan membuat perasaan menjadi lebih lega. Kita pun bisa tidur dengan lebih nyenyak setelah melakukannya.
(LMJ)