5 Olahraga yang Cocok Saat Physical Distancing di Rumah

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
23 Maret 2020 16:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi olahraga. Foto: Shutterstock.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi olahraga. Foto: Shutterstock.
ADVERTISEMENT
Pandemi virus corona yang mewabah di Indonesia mengharuskan masyarakat menerapkan physical distancing. Ya, menjaga jarak dan menghindari kontak fisik adalah salah satu cara untuk menghambat penyebaran virus corona.
ADVERTISEMENT
Semua aktivitas diimbau untuk sebisa mungkin dilakukan di rumah, termasuk olahraga. Karena menjadi hal yang tak boleh dilupakan, olahraga harus terus dilakukan karena bisa membantu menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah terpapar virus corona.
Selain itu, olahraga juga harus dibarengi dengan menjaga pola hidup bersih, dan mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang agar manfaatnya kian terasa. Berikut ada beberapa pilihan olahraga yang bisa dilakukan di rumah saat physical distancing:

Zumba

Biasanya zumba dilakukan secara berkelompok di sebuah ruangan dengan arahan dari seorang instruktur. Namun, bukan berarti zumba tak bisa dilakukan di rumah.
Cukup dengan putar video gerakan zumba di laptop, lalu cobalah untuk mengikutinya. Jangan lupa juga untuk pemanasan dahulu sebelum memulainya untuk mengurangi risiko cedera.
ADVERTISEMENT

HIIT Cardio

High Intensity Interval Training (HIIT) merupakan sebuah olahraga yang sangat baik untuk cardio. Olahraga ini hanya dilakukan dalam waktu yang lebih singkat dibandingkan yang lainnya.
HIIT juga baik untuk kesehatan jantung dan bermanfaat untuk melancarkan aliran darah. HIIT menjadi alternatif olahraga yang bisa dicoba saat physical distancing. Cukup lihat video dari YouTube dan ikuti gerakannya.

Body Combat

Bagi yang memiliki hobi martial arts, body combat boleh dijadikan sebagai olahraga saat physical distancing. Olahraga ini cocok bagi yang ingin mengencangkan bagian tubuh tertentu.
Selain membakar banyak kalori, gerakannya pun terbilang asik. Maklum, olahraga ini menggabungkan berbagai macam gerakan bela diri serta diiringi musik yang menambah semangat saat mengaplikasikannya.
ADVERTISEMENT

Yoga

Yoga bisa menjadi pilihan saat social distancing. Foto: Shutterstock.
Yoga sangat cocok dilakukan di rumah untuk menjaga badan tetap segar dan sehat. Olahraga yang satu ini bisa dilakukan kapan saja dan tidak membutuhkan perlengkapan yang rumit. Yoga juga dapat menenangkan pikiran karena gerakannya yang penuh penghayatan.

Figurerobic

Figurerobic berasal dari gabungan figure dan aerobic. Figurerobic sangat bagus untuk membentuk tubuh selain untuk menurunkan berat badan.
Untuk memulai olahraga ini, cukup putar videonya di YouTube dan ikuti perlahan-lahan. Meskipun gerakannya terlihat monoton, ini tetap bisa membuat berat badanmu turun, lho.
(KA)