Fakta Super Mario Bros 3, Game yang Terjual Seharga Rp 2,2 Miliar

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
25 November 2020 18:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Permainan Super Mario Bros. (Foto: dok. nintendo)
zoom-in-whitePerbesar
Permainan Super Mario Bros. (Foto: dok. nintendo)
ADVERTISEMENT
Super Mario Bros 3 terjual mencapai Rp2,2 Miliar, memegang gelar dalam sejarah sebagai game termahal yang pernah ada. Lelang ini mengalahkan pemegang rekor sebelumnya, Super Marios Bros yang terjual US$114 ribu atau sektiar Rp1,6 miliar pada bulan Juli lalu.
ADVERTISEMENT
Mengutip The Verge, Super Marios Bros 3 ini dilelang melalui Heritage Auctions dengan penawaran awal dimulai dari sekitar Rp886 juta. Antusiasme pelelangan ini melibatkan 20 penawar dan hanya satu yang mendapatkannya.
Kaset Super Mario Bros yang terjual seharga 1,6 M
Ada beberapa faktor yang membuat kaset ketiga ini mencetak rekor. Salah satunya desain kotaknya yang relatif langka dengan tulisan “Bros” di bagian kiri depan. Uniknya, harga yang didapatkan untuk gim tersebut sebenarnya tidaklah terlalu mengejutkan.
Mengenai harga fantastis yang Super Mario Bros 3 torehkan ini dirasa wajar oleh Valarie McLeckie, Direktur Game Heritage Auctions. Pasalnya, produk ini dalam kondisi yang baik dan masih di dalam kotak tertutup.
Dengan kondisi yang masih sangat bagus dan aman, banyak kolektor yang menyebut Super Mario Bros 3 adalah game langka yang wajib untuk dimiliki.
Mario. Foto: pixabay.
Super Mario Bros menjadi salah satu video gim paling ikonik dalam sejarah. Game ini dibuat oleh Singeru Miyamoto dan rilis pertama kali pada 1985.
ADVERTISEMENT
Super Mario Bros ini terjual hampir lebih dari 330 juta kopi di seluruh dunia. Angka ini menjadikan Super Mario Bros sebagai video gim terlaris kedua sepanjang masa.
(VIO)