Hasil MPL Invitational Mobile Legend Hari Pertama: Onic Raih Kemenangan

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
19 Juni 2020 14:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Hasil MPL Invitational Mobile Legend Hari Pertama: Onic Raih Kemenangan
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
MPL Invitational 4 Nation Cup Mobile Legend resmi bergulir dimulai dari babak kualifikasi pada Jumat (19/6). Ini adalah ajang pengganti MSC 2020 yang batal dihelat karena pandemi Covid-19
ADVERTISEMENT

Onic eSports vs Todak

Pertandingan pertama pada pukul 13.00 WIB menampilkan duel tim eSport Onic vs Todak. Duel tersebut dimenangkan tim Onic. Meski di menit pertama Onic cukup tertekan, kegigihan CW, Antimage, Sasa, Rasty, Drian membuat Onic sukses meraih kemenangan pertama. CW yang memakai hero Ling menjadi MVP.
Pertandingan kedua antara Todak kembali dimenangkan Onic. Penampilan CW di pertandingan kedua semakin menggila dengan menggunakan hero Granger.

Team SMG vs Aura eSports

Pertandingan antara Team SMG vs Aura eSports kembali dimenangkan oleh tim Indonesia. Tim Aura eSports mengamankan kemenangan dengan skor 2-0 atas tim asal Malaysia.

Onic eSports vs Team SMG

Pertandingan Onic eSports vs Team SMG juga dimenangkan tim asal Indonesia. Meski tim SMG memakai hero Popol dan Kupa, mereka tetap tak bisa menandingi kehebatan Onic.
ADVERTISEMENT
Pertandingan kedua antara melawan Team SMG juga dimenangkan oleh Onic eSports. Ini menjadi bukti bahwa tim-tim Indonesia masih begitu dominan di ajang-ajang internasional.
Onic eSports vs Todak: 2-0
Team SMG vs Aura eSports: 0-2
Onic eSports vs Team SMG: 2-0