Jadwal Puasa Ayyamul Bidh 2020 Serta Bacaan Niatnya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
5 Juni 2020 10:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh 2020 beserta Bacaan Niatnya Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh 2020 beserta Bacaan Niatnya Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Puasa Ayyamul Bidh merupakan ibadah sunah 3 hari di setiap bulan yang sangat dianjurkan. Ayyamul Bidh sendiri artinya hari-hari putih waktu terjadinya bulan purnama.
ADVERTISEMENT
Jadwal pelaksanaan puasa Ayyamul Bidh pada bulan Juni adalah pada 13-15 Syawal atau Jumat–Minggu 5, 6, 7 Juni 2020. Pelaksanaan Ayyamul Bidh juga dapat dilakukan pada 3 hari di setiap bulan lainnya.
Berikut jadwal pelaksanaan puasa Ayyamul Bidh pada bulan-bulan berikutnya:
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh 2020 beserta Bacaan Niatnya Foto: Shutterstock
Pelaksanaan puasa 3 hari di awal bulan ini dalam Islam dinilai memiliki banyak keutamaan. Amalan puasa Ayyamul Bidh pahalanya diibaratkan seperti melaksanakan puasa sepanjang tahun. Sebagaimana disebutkan dalam salah satu hadis berikut.
ADVERTISEMENT
صَوْمُ ثَلاَثَةِ أَيَّامٍ صَوْمُ الدَّهْرِ كُلِّهِ
Artinya: “Puasa pada tiga hari setiap bulannya adalah seperti puasa sepanjang tahun.” (HR Bukhari nomor 1979).
Bagi Anda yang ingin menunaikan, bacaan niat puasa Ayyamul Bidh adalah sebagai berikut:
نَوَيْتُ صَوْمَ اَيَّامَ اْلبِيْضِ سُنَّةً لِلهِ تَعَالَى
Nawaitu sauma ayyami bidh sunnatan lillahi ta'ala. Yang artinya, “Saya niat puasa pada hari-hari putih, sunnah karena Allah ta’ala.”
(RDR)