Manfaat Puasa Senin Kamis Untuk Kesehatan

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
30 Agustus 2020 23:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Manfaat Puasa Senin Kamis Untuk Kesehatan. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Manfaat Puasa Senin Kamis Untuk Kesehatan. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Salah satu ibadah sunnah yang dapat dilakukan seorang muslim setiap pekannya adalah puasa Senin Kamis. Selain untuk mendekatnya diri kepada Allah SWT, puasa Senin Kamis juga memiliki pengaruh yang baik untuk kesehatan.
ADVERTISEMENT
Manfaat puasa Senin Kamis untuk kesehatan adalah detoksifikasi, menurunkan berat badan, mencegah berbagai penyakit, dan masih banyak lainnya. Untul lebih lengkapnya, berikut adalah beberapa manfaat puasa Senin Kamis untuk kesehatan.
Mengistirahatkan Organ Pencernaan Mengkonsumsi makanan dan minuman secara terus menerus membuat organ pencernaan terus bekerja. Seperti bagian tubuh lainnya, sistem pencernaan juga membutuhkan waktu istirahat agar dapat bekerja dengan maksimal.
Salah satu hal yang bisa dilakukan adalah dengan berpuasa Senin Kamis. Sistem pencernaan yang sehat dapat menghindarkan tubuh dari penyakit diare, sembelit, lambung, dan lainnya.

Mengontrol Gula Darah

Mengontrol Gula Darah. Foto: Pixabay
Puasa Senin Kamis juga bermanfaat untuk mengurangi risiko diabetes melitus tipe 2. Saat berpuasa, kadar insulin dalam tubuh lebih terkendali. Dengan berpuasa, tubuh juga akan mengubah glukosa menjadi energi.
ADVERTISEMENT

Mengeluarkan Racun Di Tubuh

Mengeluarkan racun di tubuh adalah salah satu manfaat yang diperoleh dari puasa Senin Kamis. Racun tersebut berasal dari makanan dan minuman yang dikonsumsi sehari-hari yang kemudian bercampur dalam lemak, darah, atau bagian lainnya.
Dengan berpuasa, proses pengeluaran racun menjadi lebih efektif. Racun-racun tersebut dapat dikeluarkan melalui keringat serta saat buang air kecil dan besar. Agar lebih maksimal, lakukan juga olahraga secara rutin agar tubuh semakin sehat dan bugar.
Membantu Menurunkan Berat Badan. Foto: Pixabay
Dengan melakukan puasa Senin Kamis beserta pola makan yang sehat dapat membantu menurunkan berat badan. Jika dilakukan secara rutin, secara otomatis asupan kalori pun berkurang. Konsumsi makanan yang sehat dan olahraga teratur untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
ADVERTISEMENT

Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Manfaat lain puasa Senin Kamis adalah mengurangi risiko penyakit jantung. Saat kadar insulin di tubuh seimbang, maka risiko penyakit jantung juga akan menurun. Manfaat ini juga didapatkan dari turunnya kadar kolesterol, berat badan, dan trigliserida saat melakukan puasa Senin Kamis.
(FEP)