Manfaat Singkong yang Kaya Akan Karbohidrat dan Serat

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
26 Februari 2021 19:17 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tanaman singkong Foto: Annie Spratt on Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Tanaman singkong Foto: Annie Spratt on Unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Singkong merupakan jenis tanaman ketela pohon atau ubi kayu yang mudah ditemui karena tersebar luas di Indonesia. Meski terkesan makanan murahan, ternyata singkong memiliki banyak nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Cassava oleh Anton Djuwardi (2009), singkong atau cassava bisa menjadi salah satu pilihan penopang keberagaman dan kemandirian pangan. Setiap daerah di Indonesia memiliki sebutan yang berbeda-beda untuk singkong. Di daerah Jawa Tengah disebut kaspe dan di Jawa Timur disebut puhung.
Berikut penjelasan lengkap mengenai nutrisi serta manfaat yang ada dalam tanaman singkong.

Nutrisi Singkong

Dalam buku Ensikopedi Singkong oleh Siti Nur Aidah dan Tim Penerbit KBM Indonesia, dijelaskan bahwa singkong memilik banyak kandungan nutrisi, yaitu:
Di setiap 100 gram singkong mengandung 38 gram karbohidrat. Karena hal tersebut, singkong dapat dijadikan sebagai makanan pokok karena bisa menjadi sumber energi bagi tubuh.
Singkong termasuk tumbuhan yang mengandung serat pangan dalam jumlah tinggi. Itu mengapa singkong dapat mencegah sembelit. Selain itu, singkong juga membantu untuk menurunkan berat badan karena kandungan seratnya yang bisa membuat rasa kenyang lebih lama.
ADVERTISEMENT
Singkong memiliki kandungan mineral yang cukup tinggi seperti kalsium, fosfor, zat besi, dan kalium. Kandungan tersebut dapat membantu pendorong perkembangan, pertumbuhan, dan menjalankan fungsi jaringan tubuh.
Singkong juga memiliki kandungan vitamin C yang bagus untuk mengatasi jantung koroner dan beberapa jenis kanker. Singkong juga melindungi tubuh dari risiko penyakit seperti kanker usus besar dan komplikasi selama kehamilan

Manfaat Singkong

Daun singkong Foto: Pixabay
Mengutip buku Cassava oleh Anton Djuwardi, singkong bisa dijadikan untuk pakan ternak, sumber energi, bioetanol, bahkan untuk kebutuhan industri.
Sedangkan buku Ensiklopedi Singkong menjelaskan bahwa singkong bermanfaat untuk melancarkan pencernaan dengan kandungan seratnya.Khasiat tersebut dapat membuat proses pencernaan jauh lebih sehat.
Kandungan singkong juga dapat mengobati sakit kepala. Caranya dengan kompres bagian kening yaitu dengan daun singkong. Ambil sebagian lembar daun singkong, tumbuk hingga halus, lalu kompreskan pada bagian yang sakit.
ADVERTISEMENT
(PDN)