Perbedaan Puasa Asyura, Tasua dan Ayyamul Bidh yang Perlu Diketahui

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
28 Agustus 2020 7:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi puasa. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi puasa. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Memasuki bulan Muharram, ada dua ibadah puasa yang disunahkan untuk dikerjakan oleh umat Muslim. Kedua ibadah tersebut yakni puasa Asyura dan Tasua.
ADVERTISEMENT
Meski sama-sama dilakukan di bulan Muharram, puasa Asyura dan Tasua memiliki perbedaan waktu. Puasa Asyura bertepatan pada tanggal ke-10 Muharram, sedangkan puasa Tasua jatuh setiap tanggal ke-9 Muharram.
Sementara pada kalender Masehi, puasa Asyura dan Tasua ini akan datang dalam waktu dekat, tepatnya pada 28 dan 29 Agustus 2020.
Ilustrasi puasa. Foto: Freepik
Berbeda dengan Asyura dan Tasua, puasa Ayyamul Bidh dapat dikerjakan pada tanggal 13, 14, dan 15 setiap bulan dalam kalender Hijriah, kecuali 13 Dzulhijjah. Puasa ini disebut juga sebagai puasa putih, sebab bersamaan dengan bulan purnama yang bersinar putih.
Baik puasa Asyura, Tasua, dan Ayyamul Abid, ketiganya memiliki perbedaan dalam hal keutamaan. Bagi umat Muslim yang mengerjakan puasa Asyura dan Tasua, maka akan diberikan ganjaran pahala dihapuskannya seluruh dosa kecil satu tahun sebelumnya. Sementara keutamaan dari puasa Ayyamul Abid diibaratkan seperti berpuasa sepanjang tahun.
ADVERTISEMENT
(Rav)