Profil Femila Sinukaban, Peserta Audisi Indonesian Idol yang Banjir Pujian Juri

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
20 November 2020 16:01 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Femila Sinukaban, salah satu peserta audisi Indonesian Idol. Foto: Youtube/Indonesian Idol
zoom-in-whitePerbesar
Femila Sinukaban, salah satu peserta audisi Indonesian Idol. Foto: Youtube/Indonesian Idol
ADVERTISEMENT
Dalam video audisi Indonesian Idol yang tayang pada Kamis (19/11), peserta asal Medan bernama Femila Sinukaban berhasil membuat juri terpukau. Suaranya yang merdu dan wajahnya yang rupawan membuat juri yang terdiri dari Anang Hermansyah, Ari Lasso, Maia Estianty, Judika, dan Rossa tak henti memuji gadis berusia 21 tahun tersebut.
ADVERTISEMENT
Bahkan, Ari Lasso memprediksi Femila akan mampu melaju hingga babak Spektakuler Show. “Kamu cantik, menyenangkan personality-nya, ada karakter yang kuat. Aku bisa merasakannya… bisa sampai Spekta. Beneran,” tutur Ari Lasso.
Maia pun sepakat dengan rekannya itu. “Dia ini komersial banget ya,” puji Maia.
Femila Sinukaban memang telah terbiasa tampil di depan kamera. Sebelum mengikuti audisi Indonesian Idol, namanya telah dikenal sebagai penyanyi yang kerap melakukan cover lagu di YouTube.
Untuk Anda yang ingin berkenalan lebih jauh dengan sosok Femila Sinukaban, simak profil lengkapnya berikut ini:

Satu Suku dengan Lyodra Ginting

Femila Sinukaban. Foto: instagram.com/@femilasinukaban
Saat Femila memperkenalkan diri, Judika bertanya apakah ia adalah orang Karo. Sebab, Femila memiliki marga Sinukaban. Femila pun mengiyakan dan mengatakan bahwa ia lahir di Berastagi, suatu daerah di Karo, Sumatera Utara.
ADVERTISEMENT
“Ini temennya Lyodra Ginting brati nih. Karo,” kata Judika.
Sebagai informasi, Karo merupakan salah satu suku terbesar di Sumatera Utara. Terdapat lima kelompok marga dalam Suku Karo, yakni Ginting, Karo-Karo, Peranginangin, Sembiring, dan Tarigan. Sinukaban sendiri merupakan sub marga dari Karo-Karo.

Hobi Menyanyi dan Olahraga

Sejak April 2019, Femila telah aktif mengunggah video cover lagu-lagu populer di kanal YouTube miliknya. Ia kini memiliki 123 ribu subscribers.
Videonya saat membawakan lagu "Hanya Rindu" yang dipopulerkan Andmesh Kamaleng bahkan telah ditonton sebanyak hampir 4 juta kali. Selain menyanyi, Femila juga memiliki hobi olahraga. Ia gemar berenang serta bermain futsal dan voli.
Femila Sinukaban. Foto: instagram.com/@femilasinukaban

Punya Bisnis Makanan

Femila Sinukaban diketahui memiliki bisnis makanan yang diberi nama Dimari Dessert. Menurut informasi dari instagram @dimari.dessert, bisnis ini telah dilakoni Femila sejak 2016. Femila berfokus untuk memasarkan makanan pencuci mulut.
ADVERTISEMENT

Mahasiswi Kedokteran

Meski sibuk dengan bisnis dan kegiatan bernyanyi, dara berusia 21 tahun ini tidak melupakan pendidikannya. Dalam video QnA yang ia unggah di kanal Youtube miliknya, Femila mengatakan bahwa ia merupakan mahasiswi kedokteran Universitas Sumatera Utara.

Hampir Digugurkan

Femila Sinukaban. Foto: instagram.com/@femilasinukaban
Siapa sangka, pecinta kuliner pedas ini ternyata pernah hampir digugurkan, lho. Pengakuan ini ia sampaikan di video QnA.
“Aku itu dulu waktu masih di dalam perut mama aku, aku itu dibilang tumor, bukan janin. Jadi udah ada empat dokter yang bilang kalau aku itu tumor, bukan janin," ujar Femila.
"Jadi hampir dioperasi, tapi karena mama aku percaya kalau aku adalah seorang anak yang ada dalam perutnya, jadi mereka coba cek ke satu dokter lagi dan ternyata aku tuh anak. Untung nggak dibuang ya,” candanya.
ADVERTISEMENT
(ERA)