Susul Suho, Chen EXO Resmi Jalani Wamil Mulai Hari Ini

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
26 Oktober 2020 15:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Chen EXO. Foto: Instagram/@chenindonesia
zoom-in-whitePerbesar
Chen EXO. Foto: Instagram/@chenindonesia
ADVERTISEMENT
Senin (26/10) Chen EXO resmi memulai program wajib militernya. Akibatnya, Jongdae yang merupakan nama asli Chen pun trending di Twitter beserta tagar #GoodLuckSoldierChen.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Allkpop, SM Entertainment selaku agensi yang menaungi Chen, tidak memberitahu lokasi dan waktu Chen bertugas. Hal tersebut bertujuan meminimalisir kedatangan para penggemar dan media di tengah pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.
Wajib militer sendiri merupakan program wajib bagi pria Korea Selatan berusia 18 - 28 tahun. Masa wajib militer di setiap divisi pun berbeda-beda. Ada dua macam pelayanan yang bisa diberikan, yaitu tugas aktif dan nonaktif.
Diketahui nantinya Chen akan menjalani pelatihan dasar dan menjadi prajurit aktif. Pemilik nama lengkap Kim Jongdae ini menjadi anggota EXO keempat yang menjalani militer setelah Xiumin, D.O, dan Suho.
Sebelum berangkat wajib militer, beberapa waktu lalu Chen menyapa penggemar dengan merilis single bertajuk Hello. Sehari setelahnya, ia menulis sebuah surat untuk penggemar di fan cafe resmi untuk memberi tahu soal wajib militer dan rasa terima kasihnya kepada penggemar.
ADVERTISEMENT
Selain berpamitan sementara dari EXO, Chen juga meninggalkan putrinya yang baru berusia enam bulan dan istri yang ia nikahi awal tahun lalu.
Kini, melalui media sosial Twitter, para EXO-L, sapaan penggemar EXO, tengah menanti unggahan foto para member EXO yang mengantarkan Chen.
(FEP)