Tips Liburan Agar Tetap Hangat Saat Musim Dingin

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
6 Februari 2020 14:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Tips Liburan di Musim Dingin Foto: Booking.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Tips Liburan di Musim Dingin Foto: Booking.com
ADVERTISEMENT
Diperlukan tips liburan yang tepat jika anda akan berkunjung ke negara yang sedang musim dingin. Negara dengan musim dingin kerap memiliki daya tarik tersendiri bagi turis dari negara tropis. Maklum, mereka kerap penasaran dengan salju dan cuaca dingin yang tidak dapat ditemui di negaranya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, liburan saat musim dingin juga cenderung lebih murah karena termasuk dalam low season. Namun, musim dingin juga dapat menjadi masalah bagi kondisi fisik masyarakat tropis. Karena perbedaan iklimnya, fisik masyarakat negara tropis lebih rentan terhadap cuaca dingin. Tidak jarang juga banyak yang sakit saat berlibur di musim dingin.
Karena itu, sebelum berlibur di musim dingin, kamu harus memastikan kondisi tubuh tetap hangat dan fit. Nggak mau kan liburanmu terganggu karena cuaca dingin? Nah, untuk kamu yang tertarik berlibur saat musim dingin, jangan takut dengan cuaca dingin. Berikut tipsnya agar tetap hangat di musim dingin:

Menggunakan pakaian lengkap dan hangat

Pakaian lengkap musim dingin Foto: Pixabay
Untuk menjaga suhu tubuh, kamu membutuhkan pakaian lengkap musim dingin seperti jaket, long john, celana panjang, sarung tangan, syal dan sepatu boots. Jika kamu tidak menggunakan syal, leher yang terpapar cuaca dingin juga dapat memicu sakit tenggorokan, lho. Cuaca dingin yang ekstrim seringkali menusuk telinga. Karena itu, jangan lupa juga untuk menggunakan topi kupluk atau earmuff, ya.
ADVERTISEMENT

Minum-minuman panas

Ilustrasi minuman hangat Foto: Shutter Stock
Saat musim dingin, banyak orang yang minum coklat atau jahe panas. Hal itu dikarenakan minuman panas dapat menghangatkan suhu tubuh kita. Karena itu, ada baiknya kamu menghindari minuman yang dingin. Selain membuat tubuh tetap hangat, minuman panas juga dapat mencegah kamu dari flu dan sakit tenggorokan.

Sedia hotpack

Pernah melihat penduduk lokal mengenggam kantung saat cuaca dingin? Kantung itu adalah hotpackyang berupa kantung kecil, didalamnya terdapat butiran-butiran seperti pasir. Hotpack akan mengeluarkan panas jika diremas dan akan bertahan selama 3-4 jam. Kamu dapat menggengam hotpackdi tangan atau meletakkannya di sepatu agar tangan dan kakimu tetap hangat. Di negara musim dingin, hotpackbanyak di jual di mini market, bahkan di toko pinggir jalan.
ADVERTISEMENT

Konsumsi makanan bergizi

Ilustrasi Air Jahe Foto: Shutterstock
Asupan makanan adalah hal yang terpenting untuk tubuhmu. Makanan bergizi dapat memberikan kamu energi dan menjaga kekebalan tubuh sehingga kamu akan tetap fit dan hangat. Kamu dapat mengonsumsi jahe, telur dan madu yang memiliki kandungan baik bagi tubuh. Ketiganya dapat memberikan vitamin dan kandungan yang dapat menjaga kekebalan tubuh. Terutama jahe yang bersifat termogenik sehingga tubuh kamu akan tetap hangat.
Itulah beberapa tips untuk menjaga tubuh tetap hangat saat berlibur. Gimana? Sudah siap berlibur di musim dingin?
(gtt)