5 Hal yang Harus Kamu Perhatikan Kalau Ingin Ikut UTBK

Berita Heboh
Membicarakan apa saja yang sedang ramai.
Konten dari Pengguna
1 Maret 2019 13:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Heboh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Foto: Indrianto Eko Suwarso/Antara
Pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) resmi dibuka sejak pukul 10.00 WIB, Jumat (01/3).
ADVERTISEMENT
UTBK pada dasarnya sama seperti Seleksi Bersama Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), perbedaanya adalah peserta mengetahui lebih dulu berapa nilai yang diperolehnya untuk dapat diterima di universitas negeri yang diinginkan.
Nah, sebelum kamu mendaftar, coba perhatikan 5 hal ini terlebih dahulu.
1. UTBK dibuka jadi 2 gelombang
Pendaftaran UTBK pertama dibuka mulai 1-24 Maret 2019, sedangkan gelombang kedua diadakan pada 25 Maret-1 April 2019. Jadi jangan sampai ketinggalan ya.
2. Siapkan uang pendaftaran
Sama seperti SBMPTN tahun lalu, UTBK juga memerlukan biaya pendaftaran. Biayanya sebesar Rp200.000 per tes yang dilakukan. Nantinya, biaya pendaftaran itu dibayarkan melalui Bank Mandiri, BNI, atau BTN.
Foto: kumparan
3. Boleh ikut tes sampai 2 kali
Berbeda dengan tahun lalu, peserta bisa mengikuti UTBK sampai dua kali. Dengan syarat melakukan pendaftaran pada pada gelombang pertama dan kedua, serta membayar biaya tes lagi.
ADVERTISEMENT
Setelah mendaftar, kamu bisa mengikuti tes pada 13 April-4 Mei 2019 bila mendaftar pada gelombang pertama, dan 11 - 26 Mei 2019 jika mendaftar pada gelombang kedua.
4. Syarat yang harus dipenuhi
Kalau kamu udah fix mau ikut UTBK, perhatikan syarat ini dulu:
- Siswa SMA/MA/SMK kelas 12 pada tahun 2019 atau peserta didik Paket C tahun 2019.
- Lulusan SMA/MA/SMK/Sederajat atau Paket C tahun 2017 dan 2018.
5. Tahapan pendaftaran
Ini dia tahapannya:
- Melakukan pendaftaran di sini menggunakan NISN dan NPSN untuk mendapatkan username dan password.
- Mengunggah pas foto berwarna terbaru, mengisi data, memilih sesi jenis dan ujian, dan memillih lokasi Pusat UTBK PTN agar bisa mendapat slip pembayaran.
ADVERTISEMENT
- Bayar biaya pendaftaran di bank paling lama 1x24 jam.
- Login ke laman pendaftaran di sini untuk mencetak kartu peserta UTBK.
- Mengikuti UTBK sesuai hari dan lokasi yang dipilih.
Bagi penerima Bidikmisi, kabar baiknya ialah kalian tak perlu membayar biaya pendaftaran, alias gratis.
Jangan lupa, pilih jurusan yang sesuai minat bakat kamu, karena kamu tidak akan bisa mengubah jurusan yang kamu pilih kalau sudah mendaftar nanti. Semoga sukses ya ikut UTBK nya! (NS)
-----------------------
Baca lebih banyak berita mengenai artis/seleb/sepak bola/info unik lebih nyaman di aplikasi kumparan.
Download aplikasi Android di sini.
Download aplikasi iOS di sini.