Ditemukan di Bawah Jembatan, Bayi Ini Tumbuh Jadi Anak Pejabat

Berita Heboh
Membicarakan apa saja yang sedang ramai.
Konten dari Pengguna
2 Oktober 2019 19:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Heboh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto: Instagram/@cellicanurrachadiana
zoom-in-whitePerbesar
Foto: Instagram/@cellicanurrachadiana
ADVERTISEMENT
Seorang bayi berjenis kelamin laki-laki ditemukan terlantar dalam kardus di bawah jembatan Alun-alun Karawang. Bayi itu ditemukan tanpa pakaian, hanya ada sehelai kain yang menjadi alasnya tidur dalam kardus.
ADVERTISEMENT
Bayi itu pertama kali ditemukan oleh Kapolsek Teluk Jambe Timur dua tahun lalu, tepatnya pada 27 Oktober 2017. Ketika ditemukan, bayi itu menangis keras dan kemudian dibawa ke RSUD Karawang untuk dirawat.
Ternyata kondisi bayi itu menyentuh hati seorang wanita bernama Cellica Nurrachadiana, yaitu Bupati Karawang yang memutuskan untuk mengadopsinya. Nasib bayi itu pun berubah.
Cellica Nurrachadiana menamai bayi itu Muhammad Keenan Nabeel Rachadiputra dengan panggilan Keenan. Melalui unggahan di akun Instagramnya, Cellica Nurrachadiana menceritakan keputusannya untuk mengangkat Keenan menjadi anaknya.
Menurut wanita kelahiran Bandung itu, hati kecilnya tersentuh untuk menjadi ibu angkat dari Keenan sampai ibu kandungnya menjemput suatu saat nanti. Cellica Nurrachadiana juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu menolong bayi malang itu.
ADVERTISEMENT
"Ya Allah, maafkanlah kami & saudara2 kami yang seandainya masih belum dapat menjaga dan menjalankan amanat dariMu. Terimaksh kepada Bapak Kapolres Beserta Jajaranya, Pak Kapolsek Teluk Jambe Timur, RSUD beserta jajaran dan semua warga yang ternyata msh byk di antara kita berniat baik serta berhati mulia utk memberikan kasih syg yg tulus pada bayi ini." tulis Cellica Nurrachadiana dalam keterangan unggahannya di Instagram, 30 September 2017.
Sikap Cellica Nurrachadiana pun mendapat banyak pujian dari warganet. Banyak pula yang ikut tersentuh dengan kondisi Keenan dan bersyukur untuknya yang kini sudah menemukan orang tua angkat.
Dua tahun berlalu, Keenan tumbuh menjadi anak yang menggemaskan. Cellica Nurrachadiana juga kerap mengunggah foto Keenan, dan nampak mencurahkan sang buah hati dengan kasih sayang yang tidak kalah dari yang ia berikan pada anak kandungnya, Muhammad Keefa Banidica Rachadikarya.
ADVERTISEMENT
Namun foto terbaru kebersamaannya dengan Keenan yang jadi perhatian warganet. Cellica Nurrachadiana mengajak Keenan menyapa warga Karawang sambil menaiki kereta kuda.
Banyak warganet yang terpesona pada Keenan yang tumbuh jadi anak menggemaskan. Bahkan kelucuan Keenan disebut mampu menyaingi anak-anak selebriti hingga Jan Ethes.
"Ahamdulillaah ternyata semalem Keenan seneng sekali liat dan naik Kuda nemenin Maminya untuk sampai ke tempat acara herlaran budaya bertemu dengan Masyarakat 🤗😘," tulis Cellica Nurrachadiana dalam unggahannya, 15 September 2019.
Unggahan itu pun dibanjiri warganet yang memuji sosok Keenan. Banyak pula yang mendoakan agar Keenan tumbuh menjadi anak membanggakan.
"Dede keenan ganteng banget😍," ujar @setyanin.
"Jan ethes junior😍," sahut @firmansyah3539.
"Wow dede kenan udah besar jga yaa teteh bupatiku @cellicanurrachadiana semoga Kelak dede kenan bisa menjadi bupati seperti ibunya amin," doa @fajar4144zawraismiralda.
ADVERTISEMENT
"MasyaAllah beruntung sekali Keenan bs punya mami sprt ibu bupati @cellicanurrachadiana ... Smg Allah selalu memberikan kemurahan rezeki, kesehatan dn keselamatan untuk ibu dn klrg aamiin😇😇😇," tambah @zawraismiralda.
(rin)