Punya Kisah Seru, Ini 7 Drama Korea yang Bercerita Tentang Persahabatan

Berita Heboh
Membicarakan apa saja yang sedang ramai.
Konten dari Pengguna
14 Juli 2020 19:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Heboh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Drama Age of Youth
zoom-in-whitePerbesar
Drama Age of Youth
ADVERTISEMENT
Setiap tayangan drama Korea selalu mengangkat jalan cerita serta konsep yang berbeda-beda. Mulai dari jalan cerita mengenai kriminal, pendidikan, hingga persahabatan pernah diangkat oleh para tim produksi drama Korea Selatan.
ADVERTISEMENT
Setelah beberapa waktu lalu membahas mengenai drama dengan genre kriminal, kali ini kita akan membahas drama yang bercerita mengenai persahabatan. Dikemas lewat plot cerita dan konflik yang berbeda-beda, setiap drama ini punya karakter dan keseruan tersendiri.
Berikut tujuh drama Korea yang bercerita mengenai persahabatan. Drama mana yang paling kamu sukai?
1. Age of Youth
Drama ini menceritakan persahabatan lima orang gadis yang tinggal dalam satu rumah kontrakan yang sama. Kelimanya memiliki latar belakang, umur, serta pekerjaan yang berbeda-beda. Namun perbedaan tersebut hanyalah bumbu yang membuat persahabatan mereka semakin erat.
Mereka selalu berbagi segala hal bersama termasuk cerita bahagia hingga permasalahan yang mereka hadapi masing-masing. Tak hanya itu, mereka selalu berusaha membantu dan memberikan solusi yang terbaik untuk permasalahan yang dihadapi salah satu temannya.
ADVERTISEMENT
'Age of Youth' memiliki dua season dengan jalan cerita yang masih fokus pada permasalahan kelima gadis tersebut. Disetiap penayangannya, drama ini selalu berhasil mencuri perhatian para penonton dengan jalan cerita yang menarik dan menyenangkan.
2. Boys Before Flower
Sebagian besar penggemar drama Korea di Indonesia pasti sudah tak asing dengan drama ini. Pasalnya drama ini sangat menarik perhatian bukan hanya karena para pemainnya, tetapi tentunya juga karena jalan ceritanya.
Drama ini menceritakan persahabatan anggota F4 (Flower Four) yang diperankan oleh Lee Min-ho, Kim Hyun-joong, Kim Bum, dan Kim Joon. Keempatnya diceritakan sebagai anak dari bangsawan yang telah berteman sejak kecil.
Persahabatan keempatnya sangatlah akrab, sehingga mereka tidak segan untuk mempertaruhkan nyawa demi sahabat yang mereka sayangi.
ADVERTISEMENT
3. Reply 1998
Sebenarnya semua sekuel drama 'Reply' bercerita mengenai persahabatan. Hanya saja, dalam 'Reply 1988' cerita persahabatan yang ditawarkan lebih terasa kental daripada seri 'Reply' yang lainnya.
Dengan dibintangi Lee Hye-ri, Park Bo-gum, Go Kyung-pyo, Ryu Jun-yeol, dan Lee Dong-hwi drama ini menceritakan persahabatan kelima pemeran utamanya. Lima sahabat ini diceritakan sudah berteman sejak kecil karena tinggal di lingkungan yang sama.
Hal yang paling menarik mengenai persahabatan mereka adalah kelimanya tanpa sadar selalu bergantung kepada persahabatan yang mereka bina. Mereka bahkan berbagi rahasia bersama. Meskipun memiliki sikap dan karakter yang berbeda-beda, namun mereka mampu menyatukannya dan saling memahami.
4. School 2013
Drama ini menjadi satu-satunya serial drama 'School' yang sama sekali tidak membahas percintaan. Inti cerita drama ini sepenuhnya berfokus pada cerita persahabatan antar siswa yang bersekolah di Victory High School.
ADVERTISEMENT
Dengan mengangkat kisah persahabatan remaja, drama ini mencerminkan kehidupan serta permasalah yang biasa dialami siswa SMA yang sering terjadi di kehidupan nyata.
Dengan dibintangi aktor Kim Woo-bin, Lee Jong-suk, Jang Nara, dan Daniel Choi, drama ini tayang pada tahun 2013 lalu ini meraih kesuksesan yang besar dan membawa nama para pemainnya ke puncak popularitas.
5. Weightlifting Fairy Kim Bok-joo
Meskipun drama ini mengusung genre komedi romantis, pihak produksi tetap menyelipkan kisah persahabatan para pemainnya didalam jalan ceritanya.
Dalam drama ini Kim Bok-joo, seorang atlet angkat besi diceritakan memiliki dua orang sahabat yang bernama Jung Nan-hee dan Lee Seon-ok. Ketiganya memiliki persahabatan yang sangat loyal. Sehingga, saat Kim Bok-joo mengalami masalah kedua sahabatnya lah yang selalu menjadi orang pertama yang membantu serta menghiburnya.
ADVERTISEMENT
6. Welcome to Waikiki
Lewat drama ini para penonton bisa melihat perjuangan serta kerjasama yang baik dari ketiga pemeran utama pria. Karakter Kang Dong-gu, Lee Joon-ki, dan Bong Doo-sik diceritakan sebagai tiga sekawan yang tinggal dan mengelola usaha penginapan yang sama.
Ketiganya memiliki cita-cita yang sama yaitu bisa memproduksi film yang dapat membawa mereka ke penghargaan film internasional.
Kang Dong-gu, Lee Joon-ki, dan Bong Doo-sik memiliki karakter yang berbeda-beda yang membuat persahabatan mereka semakin menyenangkan. Tak hanya itu, ketiganya juga sering melakukan hal-hal meyenangkan bersama yang membuat persahabatan mereka semakin kuat.
7. Dream High
Tayang pada tahun 2011 lalu, drama ini sempat populer di kalangan para pencinta drama Korea di Indonesia. Dengan dibintangi Suzy, Taecyeon, IU, Wooyoung, Eunjung dan Kim Soo-hyun drama ini mengangkat cerita siswa SMA jurusan seni yang ingin mewujudkan mimpi mereka menjadi idola K-Pop.
ADVERTISEMENT
Keenamnya harus berjuang dan saling bersaing untuk menjadi yang terbaik. Namun, mereka tidak menyadari jika di tengah persaingan yang mereka lakukan keenamnya saling membutuhkan dan membantu.
Drama ini mengajarkan bahwa bekerja sama sebagai sebuah tim lebih baik dari pada harus berjuang sendiri.