Mengais Makanan di Tempat Sampah, 3 Fakta Kehidupan Herjunot Ali Semasa Susah

Konten dari Pengguna
2 Februari 2021 8:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Selebritis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Herjunot Ali. Foto Instagram @herjunotali.studio
zoom-in-whitePerbesar
Herjunot Ali. Foto Instagram @herjunotali.studio
ADVERTISEMENT
Aktor sekaligus presenter Herjunot Ali sudah tak asing di dunia hiburan Tanah Air. Kemampuannya dalam berakting membuatnya menjadi salah satu aktor sukses. Namun, sebelum mendulang kesuksesan, pria kelahiran Jakarta 8 Oktober 1985 silam ini juga pernah mengalami masa-masa sulit dalam hidupnya.
ADVERTISEMENT
Junot sapaan akrabnya, beberapa waktu lalu menceritakan perjuangannya semasa hidup susah melalui sebuah program televisi yang dibawakan Raffi Ahmad. Pemeran film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck ini bercerita bahwa sejak kecil, kehidupannya penuh lika-liku.
Berikut tiga fakta kehidupan Herjunot Ali semasa susah yang penuh perjuangan.

1. Kabur dari Rumah

Herjunot Ali. Foto: instagram.com/herjunotali.studio
Pada salah satu sesi program televisi di mana Herjunot Ali menjadi bintang tamu tersebut, Junot ditantang menjawab pertanyaan Raffi Ahmad secara jujur. Di awal pertanyaan, Herjunot Ali mengakui bahwa dirinya pernah kabur dari rumah saat berusia 17 tahun.
"Fakta, umur 17 gue berantem sama bokap kan, gue dikasih kalimat sama nyokap kalo laki-laki harus berdiri di atas kakinya sendiri," ujar Herjunot Ali pada Raffi Ahmad.
ADVERTISEMENT
Di masa-masa nya saat melarikan diri dari rumah tersebut, Junot mengakui sangat kesulitan bertahan hidup tanpa orang tua.
"Gua keluar deh, ternyata kehidupan di luaran sana memang susah tidak segampang itu, habis itu gak ada duit, balik lagi ke rumah," imbuh Herjunot Ali sambil tertawa mengenang masa lalunya.

2. Mengais Makanan Sisa dari Tempat Sampah

Herjunot Ali ditemui di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (18/12). Foto: D.N Mustika Sari/kumparan
Kala hidup di London selama satu tahun, Junot juga mengakui dirinya sampai terpaksa mengkonsumsi makanan sisa yang telah dibuang oleh pemiliknya di tempat sampah. Hal itu terpaksa dilakukannya lantaran tidak memiliki uang.
"Zaman dulu gua waktu di Inggris gak ada duit kan, jadi gua sama teman-teman ngumpul di suatu tempat, kalau ada orang buang makanan sisa di tong sampah, langsung kita ambil," ungkap Herjunot.
ADVERTISEMENT
Menurut cerita Herjunot, ia terpaksa melakukan hal tersebut bersama dengan teman-temannya karena tak memiliki uang yang cukup lagi untuk melanjutkan hidup.

3. Jadi Tukang Antar Gas dan Penjual Koran Bekas

Herjunot Ali saat datang ke kumparan Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Sebelum dirinya menjadi aktor ternama, Herjunot juga bercerita jika ia pernah tinggal di sebuah gang sempit di kawasan Cawang. Demi bertahan hidup, Herjunot pun kala itu harus kerja keras dengan berjualan tabung gas dan koran bekas.
"Fakta. Dulu tuh kalau gue antar gas orang bilang gini 'kamu ngapain cakep-cakep antar gas'. Akhirnya gue dikasih makan," pungkas Herjunot Ali. (NDA)