Ridwan Kamil Gelar Kontes Foto Anti Golput Berhadiah Jutaan Rupiah

Konten dari Pengguna
18 April 2019 16:51 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari User Dinonaktifkan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ridwan Kamil. Foto: Nugroho Sejati/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ridwan Kamil. Foto: Nugroho Sejati/kumparan
ADVERTISEMENT
Ridwan Kamil dikenal bukan hanya karena kinerjanya sebagai Gubernur Jawa Barat tapi juga kedekatannya dengan masyarakat. Pria yang akrab disapa Kang Emil itu seperti diketahui sangat atraktif di media sosial Instagram.
ADVERTISEMENT
Seperti di momen Pemilu yang berlangsung pada 17 April 2019 kemarin. Melalui Instagram pribadinya, Ridwan Kamil mengajak warga Jawa Barat khususnya kaum milenial untuk melakukan selfie usai mencoblos.
Para pemilih diwajibkan menunjukkan jari yang sudah tercelup tinta ungu sebagai tanda mereka sudah memberikan suara. Tidak hanya itu, Kang Emil juga berjanji untuk memberikan hadiah berupa uang tunai mulai dari Rp 15 juta, Rp 10 juta dan Rp 5 juta.
"Untuk kamu-kamu yang berfoto/pose/selfie dengan cara unik dan super kreatif sehabis mencoblos sambil menunjukkan kelingking ungunya. Bisa di rumah, di jalanan, di sawah atau dimana saja. Posting foto atau video di IG masing2 sambil tulis #sayatidakgolput dan #klingkingfun. Tag akun saya atau @humas_jabar," tulisnya di kolom keterangan.
ADVERTISEMENT
Dan hari ini, Kamis (18/4), suami Atalia Praratya tersebut pun mengumumkan tiga pemenang yang telah terpilih. Ridwan Kamil sendiri mengaku senang karena tingkat partisipasi warga Jawa Barat dalam Pemilu 2019 cukup tinggi.
"ALHAMDULILLAH, berdasarkan laporan2 dari Kota Kabupaten, Pemilu di Jawa Barat berlangsung aman, kondusif dan lancar. Semua tantangan dan kendala bisa ditangani dengan baik. TINGKAT PARTISIPASI menurut Ketua KPU Jawa Barat lebih dari 75%," katanya.
Tidak hanya kontes foto, Ridwan Kamil juga menggelar sayembara TPS terunik dan terheroik. Tak tanggung-tanggung, total hadiah yang disiapkan oleh Kang Emil itu bernilai Rp 120 juta.
"Kategori pertama, saya akan apresiasi TPS dengan dekorasi terunik. Untuk TPS yang terheroik, akan melihat versi dari wartawan. Biar wartawan yang menentukan mana TPS paling heroik," ujar Kang Emil kepada wartawan dalam kegiatan Jabar Punya Informasi (Japri) di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Selasa (16/4).
ADVERTISEMENT