Bacaan Doa Buka Puasa Rajab yang Dapat Diamalkan

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
11 Maret 2021 20:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi berbuka puasa. Sumber: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi berbuka puasa. Sumber: Unsplash
ADVERTISEMENT
Bacaan doa buka puasa Rajab sebenarnya tidak jauh berbeda dengan bacaan doa yang biasa kita amalkan saat berbuka puasa Ramadhan lho! Pasalnya mengutip dari berbagai sumber, disebutkan bahwasanya tidak ada satu doa khusus yang hanya dapat diamalkan dalam puasa tertentu saja.
ADVERTISEMENT
Menurut buku Fiqh Islam (2019) yang disusun oleh Sulaiman Rasjid sendiri, tidak terdapat kalimat yang menyebutkan bahwa bacaan doa berbuka puasa Ramadhan hanya diperuntukan saat Ramadhan saja. Hal ini sendiri berlaku dalam sumber lain. Menurur M. Muchlis Hanafi dalam buku Pengantin Ramadhan, secara umum bacaan doa buka puasa rajab dan Ramadhan tidak memiliki perbedaan.
Berdasarkan beberapa pendapat tersebut, maka kita bisa tetap mengamalkan bacaan berbuka puasa yang sering kita lafalkan di bulan Ramadhan tadi dalam berbagai jenis ibadah puasa lainnya. Misalnya saja dibaca sebagai doa buka puasa Rajab, doa buka puasa Senin Kamis ataupun jenis puasa sunnah lainnya.

Bacaan Doa Buka Puasa Rajab yang Dapat Diamalkan

Berikut beberapa bacaan yang bisa kita amalkan sebagai doa buka puasa Rajab beserta dengan terjemahannya:
ADVERTISEMENT
Bacaan Doa Buka Puasa Allahumma Laka Shumtu (1)
اللَّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ
Allahumma laka shumtu wa bika aamantu wa ‘ala rizqika afthortu
Artinya: “Ya Allah, kepada-Mu saya berpuasa dan kepada-Mu saya berbuka”
Doa Berbuka Puasa Dzahabazh-zama’u (2)
ذَهَبَ الظَّمَـأُ، وابْــتَلَّتِ العُرُوقُ، وثَــبَتَ الأَجْرُ إِن شَاءَ اللهُ
Dzahabazh-zama’u, wabtalatil ‘uruuqu wa tsabata-l ajru, insyaa Allah
Artinya: “Telah hilang rasa haus dan urat-urat telah basah dan pahala telah tetap, insya Allah”
Itulah dua bacaan yang dapat diamalkan oleh umat muslim ketika berbuka puasa Rajab. Adapun bacaan doa buka puasa Rajab yang pertama tadi bisa dibaca sebelum menyantap minuman atau makanan. Sedangkan bacaan yang kedua umumnya dibaca setelah selesai berbuka puasa.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan dua bacaan doa buka puasa Rajab tadi, kira-kira mana yang lebih mudah untuk kamu amalkan nanti? (HAI)