Bacaan Niat Sholat Istikharah dan Doanya untuk Meminta Petunjuk Allah

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
1 Januari 2021 19:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ibadah sholat. Sumber: Al Islam
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ibadah sholat. Sumber: Al Islam
ADVERTISEMENT
Membaca niat sholat istikharah merupakan salah satu rukun atau syarat dalam sholat yang harus dipenuhi agar ibadah tersebut dianggap sah. Jadi, berniat atau membaca niat sholat sebelum melaksanakan sholat adalah sebuah keharusan yang tidak boleh kita lewatkan.
ADVERTISEMENT
Sholat istikaharah sendiri bisa kamu kerjakan sebanyak dua rakaat. Waktu sholatnya juga bisa dilakukan kapanpun sesuai keinginan kita. Namun jika ingin amalan sholatmu semakin khusyuk, kita dianjurkan untuk menunaikan ibadah sholat istikharah pada sepertiga malam terkahir bersamaan dengan melakukan sholat tahajud.

Lafal Niat Sholat Istikharah dan Doanya

Bagi yang belum tahu bagaimana bacaan niat sholat istikharah, kamu bisa menyimak lafal niatnya berikut ini:
أُصَلِّيْ سُنَّةَ الاِسْتِخَارَةِ رَكْعَتَيْنِ لِلَّهِ تَعَالَى
“Ushollii sunnatal istikhooroti rok’ataini lillaahi ta’aalaa”.
Artinya: “Aku berniat melaksanakan shalat sunnah istikharah dua rakaat karena Allah Ta’ala.”
Selanjutnya, kamu bisa melakukan sholat dua rakaat seperti biasanya lalu jika sudah selesai, bermunajatlah kepada Allah untuk meminta petunjuk-Nya. Berikut bacaan doa setelah sholat istikharah yang bisa kamu lafalkan:
Bacaan doa setelah sholat istikharah. Sumber: Kumparan
Artinya : “Ya Allah, sesungguhnya aku meminta pilihan yang tepat kepadaMu dengan ilmu pengetahuanMu dan aku mohon kekuasaanMu (untuk mengatasi persoalanku) dengan kemahakuasaanMu. Aku mohon kepadaMu sesuatu dari anugerahMu Yang Maha Agung, sesungguhnya Engkau Mahakuasa, sedang aku tidak kuasa, Engkau mengetahui, sedang aku tidak mengetahuinya dan Engkau adalah Maha Mengetahui hal yang ghaib. Ya Allah, apabila Engkau mengetahui bahwa urusan ini (orang yang mempunyai hajat hendaknya menyebut persoalannya) lebih baik dalam agamaku, dan akibatnya terhadap diriku sukseskanlah untuk ku, mudahkan jalannya, kemudian berilah berkah. Akan tetapi apabila Engkau mengetahui bahwa persoalan ini lebih berbahaya bagiku dalam agama, perekonomian dan akibatnya kepada diriku, maka singkirkan persoalan tersebut, dan jauhkan aku daripadanya, takdirkan kebaikan untuk ku di mana saja kebaikan itu berada, kemudian berilah kerelaanMu kepadaku.”
ADVERTISEMENT
Selain membaca niat sholat istikharah, membaca doa setelah selesai menunaikan ibadah sholat juga merupakan sunnah yang sangat dianjurkan karena termasuk bentuk penyempurnaan rangkaian ibadah. Oleh sebab itu, jangan lupa bacaan doa dan meminta pentunjuk dari Allah SWT agar kita senantiasa di arahkan kepada kebaikan.
(HAI)