Doa Puasa Senin Kamis dan Rekomendasi Menu Berbuka yang Sehat

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
30 Oktober 2020 18:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Doa Berbuka Puasa, Foto: Dok. Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Doa Berbuka Puasa, Foto: Dok. Shutterstock
ADVERTISEMENT
Puasa Senin Kamis merupakan sunah yang sangat dianjurkan oleh Rasulullah SAW. Sebagian besar umat muslim menggunakan puasa senin kamis sebagai amalan agar lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. Selain untuk beribadah, ternyata rutin berpuasa senin kamis memiliki segudang manfaat bagi kesehatan lho.
ADVERTISEMENT
Namun, jangan lupa membaca doa atau niat sebelum puasa senin kamis. Pasalnya, apabila tidak membaca doa atau niat puasa senin kamis maka amalan yang akan dilakukan tersebut tidaklah sah hukumnya.

Doa atau Niat Puasa Senin Kamis

Berniat puasa Senin Kamis ternyata tidak harus dilakukan saat malam sebelum menjalankan puasa tersebut. Konon beberapa sumber mengatakan bahwa, yang terpenting pada puasa senin kamis adalah pada hari itu belum makan, minum atau menjalankan beberapa perkara yang dapat membatalkan puasa.
Niat Puasa Hari Senin
نَوَيْتُ صَوْمَ يَوْمَ اْلاِثْنَيْنِ سُنَّةً ِللهِ تَعَالَى
Nawaitu Shouma Yaumal Itsnaini Sunnatal Lillaahi Ta'aalaa
Artinya: "Saya niat puasa hari Senin, sunnah karena Allah ta’ala."
Niat Puasa Hari Kamis
ADVERTISEMENT
نَوَيْتُ صَوْمَ يَوْمَ الْخَمِيْسِ سُنَّةً ِللهِ تَعَالَى
Nawaitu Shouma Yaumal Khomiisi Sunnatal Lillaahi Ta'aalaa
Artinya: "Saya niat puasa hari Kamis, sunnah karena Allah ta’ala."

Rekomendasi Menu Berbuka yang Sehat

Setelah menjalankan ibadah puasa senin kamis, tidak ada salahnya berbuka dengan menu yang bergizi agar kondisi fisikmu tidak terganggu. Berikut adalah beberapa rekomendasi menu buka puasa yang patut kamu coba!

1. Urap Jawa

Urap Jawa, Foto: Dok. Shutterstock
Makanan yang berisi sayuran dan campuran parutan kelapa bercita rasa gurih ini bisa jadi menu andalan kamu saat berbuka puasa. Sayuran yang masih segar yang terdiri dari bayam, wortel, tauge, kacang panjang dan kol ini memiliki dipercaya dapat memenuhi kebutuhan vitamin dan mineralmu setelah berpuasa seharian.

2. Nasi Merah

Nasi Merah, Foto: Dok. Shutterstock
Bagi kamu yang bosan dengan nasi putih, berbuka puasa dengan nasi merah bisa jadi alternative menu yang bergizi. Kandungan karbohidrat yang kompleks pada nasi merah ini sangat baik untuk kesehatan lho.
ADVERTISEMENT

3. Salad buah

Salad Buah, Foto: Dok. Pexels
Biasanya menu berbuka puasa terasa kurang lengkap apabila tidak mengkonsumsi yang segar-segar. Kudapan yang terdiri dari campuran buah dan youghurt ini dipastikan mengandung banyak vitamin dan mineral untuk memenuhi kebutuhan harian tubuhmu setelah seharian berpuasa.
Itulah beberapa informasi terkait doa atau niat puasa senin kamis beserta rekomendasi menu berbuka puasa yang sehat. Apakah kamu tertarik untuk mencobanya?
(RDY)