Jangan Panik DA Blog Turun, Coba 3 Trick Ini!

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
27 Februari 2020 15:36 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi blogger (sumber: Kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi blogger (sumber: Kumparan)
ADVERTISEMENT
Untuk para blogger sudah pasti sudah tidak asing dengan istilah DA atau Domain Authority. Nilai DA menjadi salah satu tingkat kualitas indexing suatu blog atau website di Google. Biasanya makin tinggi DA, makin mudah dilacak oleh Google.
ADVERTISEMENT
Tapi yang jadi masalah adalah ketika kita sudah susah payah mendongkrak DA blog atau website, tiba-tiba drop. Untuk para blogger, ini berarti petaka. 
Tapi tak perlu panik, berikut adalah tips yang bisa kalian lakukan untuk mempertahankan DA kalian. Bahkan jika dilakukan dengan baik justru bisa berkontribusi untuk menaikan DA kalian. 

1. Sebelum Panik, Cek Dulu DA Kalian Dengan Benar

Nah, sebelum kalian panik karena DA turun, lebih baik untuk crosscheck lagi. Beberapa website bisa digunakan untuk mengecek DA, misalkan Moz Bar ataupun seoreviewtool.com
Tapi mungkin bisa mencoba websiteseochecker.com. Karena disana tak hanya mengecek DA dan PA, tapi juga DR (Domain Rating). Sehingga data yang dikeluarkan lebih tepat. 
ADVERTISEMENT
Kedua adalah tukar backlink. Di kalangan komunitas blogger pasti sudah tidak asing dengan istilah backlink. Nah kalian bisa mencoba menghubungi blogger lain untuk mencantumkan link ke blog mereka. Sebagai timbal balik, kalian juga akan menaruh link blog mereka di website. 
Jangan malas untuk terus ngobrol dengan teman-teman blogger lainnya. Karena mereka juga pasti mengerti dan pernah merasakan DA turun.

3. Sabar Dulu dan Jangan Menyerah

DA turun itu wajar dalam dunia blogging. Mempertahankan DA tetap diatas juga salah satu tantangan saat blogging. Jangan hanya karena sudah memposting 10 artikel sudah berharap DA langsung meroket. 
Banyak bertukar backlink dengan para blogger lain. Terus artikel-artikel original dan berkualitas juga membantu loh. Intinya, jangan terlalu mudah menyerah ketika ada ganjalan saat blogging. 
ADVERTISEMENT
____________
Artikel ini adalah penulisan ulang dari artikel milik Dewi Adikara dari blog Sahabat Blogger