Kandungan Surat Al Fath Ayat 27-29 tentang Kemenangan Islam

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
21 Oktober 2021 18:03 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi suratAl Fath ayat 27-29. Foto: dok. https://pixabay.com/
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi suratAl Fath ayat 27-29. Foto: dok. https://pixabay.com/
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Surat Al Fath ayat 27-29 menjadi salah satu surat dalam Alquran yang membahas berbagai peristiwa penting dalam sejarah Islam, termasuk kemenangan Islam. Untuk dapat memahami kandungan surat ini lebih lengkap, mari kita simak pemaparannya dalam artikel berikut.
ADVERTISEMENT

Kandungan Surat Al Fath Ayat 27-29 dalam Alquran

Kemenangan yang terjadi dalam sejarah Islam merupakan salah satu peristiwa penting yang perlu diketahui dan dipahami umat Muslim. Hal ini sebab dalam kemenangan yang diraih umat Muslim saat itu terdapat berbagai hikmah yang dapat kita pelajari dan pahami. Kita dapat mengetahui bagaimana peristiwa kemenangan Islam dalam surat Al Fath khususnya ayat 27-29.
Masing-masing ayat dalam surat Al Fath dari ayat 27 hingga ayat 29 mengandung berbagai hikmah. Kandungan surat Al Fath secara umum dipaparkan dalam buku berjudul Al Qur'an Terjemah dan Tafsir yang disusun oleh Maulana Muhammad Ali (2015: 687).
Ilustrasi suratAl Fath ayat 27-29. Foto: dok. https://pixabay.com/
Dalam buku ini disebutkan bahwa surat Al Fath membahas tentang kemenangan Islam, mulai dari kemenangan moral yang dicapai di Hudaibiyah yang disebutkan di permulaan surat, sampai akhirnya Islam menang mengalahkan semua agama di dunia seperti yang disebutkan pada surat Al Fath ayat 28.
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan ayat 27 dan 28, surat Al Mursalat ayat 29 membahas bagaimana Rasulullah dan para sahabatnya berlaku. Sebagaimana yang disebutkan dalam buku berjudul Pendidikan Berbasis Al-Qur’an yang disusun oleh Dr. Zainal Arif, MA., ‎Dr. Zulfitria, M.Pd. (2021: 175).
Buku ini memaparkan bahwa dalam surat Al Fath ayat 29 disebutkan bahwa sifat Nabi Muhammad beserta pengikutnya itu bersikap keras kepada orang kafir, namun tetap berkasih sayang sesama mereka. Dalam ayat ini juga dijelaskan bahwa Rasulullah dan para pengikutnya termasuk sahabatnya senantiasa sholat dan beribadah untuk mencari keridhoan Allah.
Untuk dapat memahaminya dengan lebih jelas, berikut ini adalah surat Al Fath ayat 27-29 yang disajikan lengkap dengan terjemahannya yang mudah dipahami:
Ilustrasi suratAl Fath ayat 27-29. Foto: dok. https://pixabay.com/
QS. Al Fath: 27
ADVERTISEMENT
QS. Al Fath: 28
ADVERTISEMENT
QS. Al Fath: 29
ADVERTISEMENT
Dengan mengetahui bagaimana isi kandungan surat Al Fath ayat 27-29, kita dapat mengambil hikmah yang bermanfaat dalam surat tersebut untuk dijadikan sebagai bahan bakar keimanan kita dan juga diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. (DAP)