Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 2 Halaman 173-175 Kurikulum 2013

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
25 November 2022 17:06 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 2 Halaman 173, sumber foto (Josh Aplegate) by unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 2 Halaman 173, sumber foto (Josh Aplegate) by unsplash.com
ADVERTISEMENT
Belajar sebaiknya tidak hanya dilakukan di sekolah, tetapi juga di rumah. Bagi siswa yang duduk di kelas 2 SD dapat mempelajari soal dan kunci jawaban tema 4 kelas 2 halaman 173-175. Soal tersebut dapat dijumpai dalam Buku Tematik berjudul Hidup Bersih dan Sehat Subtema 4. Kebiasaan belajar hendaknya ditanamkan oleh orang tua sejak dini kepada putra-putrinya agar menjadi terbiasa ketika ia telah dewasa. Adapun kunci jawaban yang akan disajikan di artikel ini sebaiknya tidak langsung diberikan oleh siswa agar mereka mau mengerjakan dengan kemampuannya sendiri terlebih dahulu. Setelah itu, kunci jawaban ini bisa digunakan untuk mengoreksi pekerjaan rumah siswa. Oleh karena itu, simak penjelasan mengenai jawaban tema 4 jalan 173-175 di artikel ini.
ADVERTISEMENT

Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 2 Halaman 173-175

Ilustrasi Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 2 Halaman 173, sumber foto (Jason Sung) by unsplash.com
Mengutip buku Kreatif Tematik Tema 4 Hidup Bersih dan Sehat Kelas II untuk SD/MI oleh Tim Tunas Karya Guru (2019), menjalani hidup bersih dan sehat harus diterapkan di mana saja, termasuk saat di rumah. jika rumah bersih, maka kita akan nyaman tinggal di dalamnya dan tentu saja membuat kita lebih sehat.
Adapun kunci jawaban tematik kelas 2 halaman 173 sampai 175 tentang hidup bersih dan sehat yaitu sebagai berikut:

Ayo Berdiskusi

Isilah teka teki silang di bawah ini dengan benar.
Mendatar:
1. Ternoda dan kotor = TERCEMAR
Menurun:
1. Berasa sangat geli pada kulit = GATAL
2. Berasa tidak nyaman di tubuh karena sesuatu misalnya: demam, flu, dan sebagainya = SAKIT
ADVERTISEMENT

Ayo Membaca

Bacalah teks di bawah ini dengan nyaring!
Pasar yang Kotor Menjadi Sarang Penyakit
Pasar yang kotor akan menjadi sarang penyakit. Sampah yang dibiarkan berserakan membuat lingkungan kumuh. Ketika hujan turun, tanah akan berlumpur dan becek. Jika lumpur mengenai kulit, sampah akan mengakibatkan gatal-gatal. Pasar yang kotor tentu ada penyebabnya. Pasar kotor karena kurangnya kesadaran pengguna pasar menjaga kebersihan. Pedagang dan pembeli banyak yang membuang sampah sembarangan. Sudah seharusnya kita peduli kebersihan lingkungan. Hidup bersih itu sehat
Apa isi teks yang telah kamu baca?
Jawaban: Akibat apabila pasar kotor akan menyebabkan penyakit

Ayo Mengamati

1. Sudah tahukah kamu bagaimana ciri-ciri pasar yang tidak bersih?
ADVERTISEMENT
Jawaban: Sampah berserakan di mana-mana, tanah becek dan berlumpur, dan bau tidak sedap
2. Informasi apa yang kamu peroleh dari gambar di samping?
Jawaban: Sampah menumpuk dan berserakan, tanah menjadi becek dan berlumpur. Gambar tersebut mendeskripsikan tentang lingkungan pasar yang kotor.

Ayo Menulis

Tuliskan hasil pengamatanmu tentang ciri-ciri pasar yang tidak bersih!
Jawaban:
Pasar yang Tidak Bersih
Pasar yang tidak bersih merupakan pasar yang sebaiknya dihindari karena lingkungan yang kotor menjadi sebab munculnya penyakit. Sampah yang menumpuk menyebabkan bau tidak sedap dan sering dihinggapi lalat. Lalat juga dapat mengendap di makanan, sehingga makanan yang dijual menjadi tidak higienis.
Kunci jawaban elas 2 tema 4 Buku Tematik Kurikulum 2013 yang dijelaskan di atas dapat dijadikan acuan bagi para orang tua yang mengoreksi hasil pekerjaan rumah putra-putrinya. Dengan begitu, diharapkan pemahaman siswa terhadap materi tersebut dapat semakin meningkat. (DLA)
ADVERTISEMENT