Manfaat Sholat Tahajud Bagi Kehidupan

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
7 Maret 2021 14:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kehidupan Umat, sumber: https://unsplash.com/
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kehidupan Umat, sumber: https://unsplash.com/
ADVERTISEMENT
Kehidupan yang menenangkan pikiran dan jiwa manusia adalah ketika suasana hening, sunyi dari keramaian. Lantas di mana kiranya kita bisa menemukan waktu tersebut? Tentu waktu tersebut kita temukan di saat orang-orang sudah tidak banyak menjalankan aktifitas mereka. Kapan kita bisa menemukan waktu itu? Jawabannya di malam hari ketika hampir semua orang sedang beristirahat atau tertidur, khususnya di sepertiga malam.
ADVERTISEMENT
Seperempat malam merupakan waktu yang sangat nyaman untuk berkeluh kesah melalui doa. Kita bisa berkomunikasi pada Allah SWT, tanpa gangguan dari hiruk pikuk keramaian yang terjadi di pagi sampai menjelang malam. Bahkan waktu ini sangat intim sekali antara seorang hamba dengan Tuhannya.
Itulah mengapa sholat tahajud sangat baik dilaksanakan pada seperempat malam. Sholat sunnah ini juga memiliki manfaat yang banyak bagi kehidupan kita, khususnya dari segi kesehatan mental seseorang yang menjalankan sholat ini. Berikut beberapa manfaat yang akan di dapat setelah rutin menunaikan sholat tahajud.
Menurut Muzdalifah dalam penelitiannya yang berjudul Kesehatan Mental Pelaku Sholat Tahjud (2016: 494 – 497) sholat tahajud memiliki beberapa manfaat yang meliputi ; jiwa lebih tenang, mampu mengontrol emosi, semangat dan percaya diri, pikiran lebih jernih, meningkatkan kemampuan sosial dan badan menjadi sehat.
ADVERTISEMENT

Manfaat Sholat Tahajud Bagi Kehidupan

Jiwa lebih tenang
Sholat tahajud dipercaya menjadikan jiwa seseorang lebih tenang dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Jiwa yang tenang membuat seseorang bisa menikmati hidup dengan relaks tanpa ada rasa was-was atau khawatir yang berlebihan. Sehingga menumbuhkan rasa bahagia meskipun dalam keadaan sulit.
Jiwa tenang ini di dapat saat seseorang mencurahkan persaannya lewat doa yang dipanjatkan, seusai melaksanakan sholat tahajud. Kenapa ketika mencurahkan isi hati lebih tenang di waktu tahajud? Sebab di waktu tersebut kita bisa khusyuk (fokus), karena hampir semua orang sedang tidur dan hanya beberapa diantaranya yang bangun untuk bermunjat pada Allah.
Mampu mengontrol emosi
Manfaat lain dari istiqomah menjalankan sholat tahajud adalah melatih mental untuk mampu mengontrol emosi. Setelah memeroleh jiwa yang tenang, maka kita bisa berpikir dengan jernih. Sehingga membuat kita mampu mengntrol emosi dengan stabil.
ADVERTISEMENT
Semangat dan percaya diri
Tentu ketika bisa mengontrol emosi dengan baik, maka memabawa pelaku tahajud memiliki samangat dalam menjalani hidup, serta rasa percaya diri tumbuh melekat, seiring berjalannya waktu.
Pikiran lebih jernih
Semakin semangat dan percaya diri menjalani kehidupan, pelaku tahajud bisa berpikir jernih sehingga tidak gegabah dalam mengambil keputusan. Sebab sebelum bertindak akan memilah dan memilih mana yang baik bagi hidup mereka.
Meningkatkan kemampuan sosial
Karena hubungan dengan Tuahn baik maka hubungan dengan sasama manusia juga akan terjalin dengan baik (habluminallah dan hablumninannash seimbang). Para pelaku tahajud juga sudah berdamai dengan batinnya masing – masing, sehingga akan lebih mudah bereadptasi dengan lingkungan sosial sekitar.
Badan menjadi sehat
Ada banyak suplay oksigen yang masuk ke paru-paru, karena dilaksanakan pada seperempat malam di mana waktu tersebut menjelang sholat subuh. Udara masih segar sehingga membuat badan lebih sehat. (KPS)
ADVERTISEMENT