Merutinkan Bacaan Surat Al Mulk dan Keutamaannya

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
22 November 2020 15:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Bacaan surat Al Mulk yang dirutinkan akan memberikan efek positif bagi hidup Anda. Terdapat keutamaan besar yang bisa diperoleh seorang hamba yang kerap membaca Al Mulk. Surat yang bermakna ‘Kerajaan’ ini memberikan gambaran tentang Allah dan segala kuasaNya.
ADVERTISEMENT
Surat Al Mulk dipercaya mampu menjadi salah satu senjata terbaik Anda di alam kubur. Oleh karena itu, jika Anda mengamalkannya setiap malam menjelang tidur, niscaya Allah akan memberikan pertolonganNya.

Bacaan Surat Al Mulk: Allah Akan Mengampuni Dosa Hamba-Nya

Diriwayatkan oleh Abu Dawud, Nabi bersabda : Ada sebuah surat dari Alquran yang terdiri dari 30 ayat. Surat tersebut dapat memberikan syafaat bagi pembacanya, hingga orang tersebut dapat diampuni dosanya, yaitu tabaarakalladzi bihadihil mulk.
Pengampunan adalah sebuah hal yang diidamkan seorang hamba. Terlepas dari banyaknya dosa yang diperbuat, melantunkan bacaan dari surat Al Mulk juga menjadi sebuah terapi tersendiri bagi pembacanya.

Petunjuk untuk Ikhtiar Maksimal, kemudian Bertawakkal

Ayat 15 surat Al Mulk menjadi petunjuk bagi hamba yang mau memperjuangkan rezeki terbaiknya.
ADVERTISEMENT
huwallazii ja'ala lakumul-ardho zaluulang famsyuu fii manaakibihaa wa kuluu mir rizqih, wa ilaihin-nusyuur
"Dialah yang menjadikan bumi untuk kamu yang mudah dijelajahi, maka jelajahi lah di segala penjurunya dan makanlah sebagian dari rezeki-Nya. Dan hanya kepada-Nya-lah kamu (kembali setelah) dibangkitkan."
Bumi dan seisinya adalah ladang amal untuk dunia dan akhirat. Manusia hanya perlu berusaha dengan maksimal, kemudian menutup hari dengan doa yang panjang dan dalam. Urusan hasil, bertawakkal kepada Allah adalah langkah selanjutnya.

Menerangi Kubur, Dihindarkan dari Siksa

Surat Al Mulk bisa menjadi salah satu ‘teman’ yang menerangi kubur manusia. Merutinkan membaca Al Mulk sama saja sedang membuat tameng terbaik dari siksa kubur. Al Mulk akan menjadi saksi yang bisa membuat Anda terhindar dari siksa dan dijauhkan dari api neraka.
ADVERTISEMENT
Dengan merutinkan bacaan surat Al Mulk, Anda bisa merasa selangkah lebih tenang dalam menyiapkan bekal keabadian. Tak ada seorang pun yang bisa menyangkal maut. Oleh karenanya, perlu disiapkan sebaik-baiknya. Sudah siap untuk istiqomah membaca Al Mulk mulai malam ini?