Pengertian Getaran dan Gelombang dalam Pelajaran Fisika

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
20 April 2024 17:14 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Tuliskan Pengertian Getaran. Sumber: Unsplash/engin akyurt
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Tuliskan Pengertian Getaran. Sumber: Unsplash/engin akyurt
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tuliskan pengertian getaran! Kalimat tersebut merupakan instruksi yang biasa muncul setelah mempelajari materi getaran dan gelombang dalam mata pelajaran Fisika, baik itu di Sekolah Menengah Pertama (SMP) maupun Sekolah Menengah Atas (SMA).
ADVERTISEMENT
Jika melihat adanya potensi kemunculan instruksi untuk menjelaskan pengertian getaran, jelas bahwa setiap siswa perlu memahami konsep getaran secara utuh. Adapun definisi ringkas dari getaran adalah gerakan bolak-balik secara periodik.

Tuliskan Pengertian Getaran!

Ilustrasi Tuliskan Pengertian Getaran. Sumber: Unsplash/Phuc H.
Getaran dan gelombang merupakan satu kesatuan materi yang ada dalam mata pelajaran Fisika, baik itu di SMP maupun SMP. Walaupun getaran dan gelombang merupakan satu kesatuan materi, keduanya mempunyai konsep yang berbeda.
Perbedaan tersebut dapat terlihat dari pengertian dan rumusnya. Tuliskan pengertian getaran! Dikutip dari buku Konsep Jitu Fisika SMP untuk Kelas 1, 2, dan 3, Damari (2009: 120), berikut adalah pengertian getaran, periode getaran, dan frekuensi getaran.

1. Getaran

Getaran adalah gerak bolak-balik suatu benda secara periodik pada lintasan yang sama. Satu getaran merupakan gerak benda untuk menempuh satu kali lintasan bolak-balik dan kembali ke titik semula.
ADVERTISEMENT

2. Periode Getaran

Periode getaran adalah waktu yang diperlukan oleh benda untuk melakukan satu kali getaran.

3. Frekuensi Getaran

Frekuensi getaran adalah banyak getaran yang terjadi setiap detik. Rumus dari getaran, yaitu:
Keterangan:

Pengertian Gelombang beserta Rumusnya

ilustrasi Tuliskan Pengertian Getaran. Sumber: Unsplash/Mike Lewinski
Setelah mengetahui pengertian getaran, periode getaran, frekuensi getaran, beserta rumusnya, sekarang adalah saat untuk mengenal gelombang. Pengenalan tersebut juga dapat melalui pemahaman pengertian dan rumusnya.
Dikutip dari buku Smart Plus Bank Soal Full Pembahasan Fisika 10-11-12 SMA/MA, Tim Master Eduka (2020: 264), berikut adalah pengertian gelombang dan rumusnya.

1. Pengertian

Gelombang adalah getaran yang merambat, baik melalui medium maupun tanpa medium. Gelombang yang dapat merambat dengan medium disebut gelombang mekanik, sedangkan yang merambat tanpa medium disebut gelombang elektromagnetik.
ADVERTISEMENT

2. Rumus

Rumus gelombang ada banyak. Salah satunya adalah rumus yang menjelaskan hubungan antara panjang gelombang, cepat rambat, priode, dan frekuensi. Berikut rumus lengkapnya.
Keterangan:
Setelah menyimak ulasan di atas, diketahui bahwa jawaban dari tuliskan pengertian getaran adalah gerak bolak-balik suatu benda secara periodik pada lintasan yang sama. Selain itu, diketahui pula bahwa getaran dan gelombang adalah hal yang berbeda. (AA)