Tips Cara Menabung yang Unik dan Bikin Semangat

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
11 Juni 2022 17:23 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara menabung yang unik dan bikin semangat, sumber: www.pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara menabung yang unik dan bikin semangat, sumber: www.pixabay.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Menabung adalah kebiasaan yang harus dilatih sejak dini. Kebiasaan baik yang satu ini memiliki segudang manfaat untuk diri sendiri juga untuk orang lain. Dengan menabung, kondisi keuangan akan terjamin. Anak-anak yang gemar menabung menunjukkan sikap hemat dan tahu cara mengelola uang saku dengan baik. Kepedulian yang tumbuh dalam anak yang suka menabung dapat diimplementasikan dengan menyedekahkan sebagian dari uang tabungannya untuk orang-orang yang membutuhkan. Tips cara menabung yang unik dan bikin semangat dalam artikel ini wajib untuk Anda simak. Agar menabung menjadi kebiasaan dan kegemaran, juga menjadi sarana investasi yang mudah tanpa ribet.
ADVERTISEMENT

Cara Menabung yang Unik dan Bikin Semangat yang Harus Dicoba

Menabung menjadi anjuran yang disampaikan oleh Kementerian Keuangan sebagai solusi untuk memenuhi kebutuhan mendesak yang datangnya secara tiba-tiba, apalagi di era pandemi Covid-19.

Berikut adalah tips cara menabung yang menarik untuk Anda coba di rumah bersumber dari laman Lifepal.co.id :

1. Buat tujuan keuangan dan tujuan menabung berdasarkan jangka waktu
Tuliskan semua keinginan yang ingin dicapai dengan menabung secara unik. Biasanya, semua orang akan menuliskan keinginan-keinginan seperti membeli kendaraan, jalan-jalan, haji, atau menikah.
2. Tentukan prioritas menabung dan pilih sesuai kebutuhan
Tidak semua hal yang diinginkan memiliki prioritas yang sama. Pastikan jujur pada diri sendiri dalam memberikan penilaian dan memilih sesuai dengan kebutuhan yang penting.
3. Tentukan target angka dan waktu menabung
Cara menabung paling efektif adalah dengan mengetahui target serta waktu yang diperlukan agar tabungan kita tercapai.
ADVERTISEMENT
4. Gunakan kalkulator menabung
Kita dapat memanfaatkan kalkulator menabung. Penggunaan kalkulator menabung tergolong unik dan menarik.
5. Catat pemasukan dan pengeluaran saat ini
Uang yang disisihkan untuk menabung pada dasarnya didapatkan dari pemasukan setelah digunakan untuk pengeluaran. Dengan memiliki pencatatan keuangan yang jelas, maka semakin mudah memahami bagaimana mengalokasikan anggaran untuk menabung.
Ilustras cara menabung yang unik dan bikin semangat, sumber: www.pixabay.com
Dikutip dari situs resmi DJKN Kementerian Keuangan Republik Indonesia, di awal tahun 2020 IMF, Bank Dunia, serta lembaga pemeringkat internasional lainnya mengeluarkan proyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan stabil di kisaran angka 5%. Pemerintah sendiri menetapkan angka pertumbuhan ekonomi pada APBN 2020 sebesar 5,3%.
Namun hanya dalam waktu 3 bulan, tepatnya sejak terkonfirmasinya kasus positif Covid-19 pertama di Indonesia, pandemi ini menyebar dengan pertambahan eksponensial yang menimbulkan tekanan besar dari sisi ekonomi, keuangan, dan sosial. Langkah kecil seperti mulai menabung dana darurat menjadi segelintir cara untuk mempersiapkan skenario keuangan. Dana darurat adalah sejumlah uang yang disisihkan dalam tabungan tersendiri untuk digunakan dalam keadaan yang tidak diprediksi sebelumnya.
Ilustrasi cara menabung yang unik dan bikin semangat, sumber: www.pixabay.com
Beberapa tips cara menabung yang unik dan efektif di atas harus Anda coba supaya dana darurat ataupun tabungan di rumah dapat segera terkumpul. Kebiasaan baik menabung harus selalu dipupuk untuk meningkatkan iklim gemar menabung dan menjamin stabilitas keuangan dalam pribadi ataupun keluarga. (RHM)
ADVERTISEMENT