Timnas Indonesia U-16: Laga Penentu Hadapi India

Konten dari Pengguna
27 September 2018 13:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Timnas Indonesia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Timnas Indonesia U-16: Laga Penentu Hadapi India
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Timnas Indonesia U-16 saat menjuarai Piala AFF U-16. (Foto: Antara/M Risyal Hidayat)
ADVERTISEMENT
Timnas Indonesia U-16 akan menghadapi India dalam laga lanjutan babak penyisihan Grup C Piala Asia AFC U-16, Kamis (27/9/2018) di Stadium Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia.
Saat ini, Timnas Indonesia U-16 mantap memuncaki klasemen sementara Grup C setelah berhasil mengoleksi empat poin dari dua laga yang telah dihadapi. Membayangi di posisi kedua, Timnas India U-16 hadir dengan akumulasi poin yang sama. Di atas kertas, Timnas Indonesia hanya unggul selisih gol dari India.
Fakta tersebut jelas membuat Garuda Asia, sebutan Timnas Indonesia U-16, tak bisa meremehkan laga hari ini. Apalagi, tim lawan diketahui memiliki penembak jitu yang patut diwaspadai.
Dia adalah Vikram Partap Singh, winger sekaligus kapten Timnas India U-16 yang telah melepaskan tujuh tembakan on target selama berlaga di Piala Asia AFC U-16.
ADVERTISEMENT
“Kaptennya (Vikram Partap Singh), strikernya juga bagus-bagus semua. Mereka serangannya juga bagus,” ujar David Maulana, kapten Timnas Indonesia U-16 dilansir situs resmi PSSI.
Meskipun begitu, David mengungkapkan bahwa Timnas Indonesia lebih memilih untuk fokus memenangkan pertandingan dibanding memberi pengawalan khusus kepada Vikram.
“Timnas Indonesia U-16 fokus untuk memenangkan pertandingan. Kamis semua sudah sangat siap. Karena kami harus menang untuk lolos, seri juga sebenarnya kamu lolos, tapi kami tidak mau seri, kami harus menang,” imbuhnya.
Sependapat dengan David, Fakhri Husaini, pelatih Timnas Indonesia U-16 pun menegaskan akan berusaha bermain maksimal untuk memenangi laga.
“Kami akan main maksimal lawan India. Karena untuk kami, tentu akan lebih aman kalau kami memenangkan laga,” kata Fakhri.
ADVERTISEMENT
Kedua tim sama-sama memiliki peluang untuk lolos ke babak perempat final. Jika pertandingan berakhir seri, maka dapat dipastikan Timnas Indonesia dan Timnas India sama-sama akan melaju ke babak selanjutnya. Namun, jika Timnas Indonesia kalah, maka Timnas Vietnam masih memiliki kesempatan untuk menyabet tempat tersebut dengan catatan berhasil mengalahkan Timnas Iran.