4 Menu Diet Selama Bulan Puasa agar Kenyang dan Sehat

Konten dari Pengguna
28 Maret 2022 17:27 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Menu Diet Selama Bulan Puasa, Foto: Pixabay/EzBom
zoom-in-whitePerbesar
Menu Diet Selama Bulan Puasa, Foto: Pixabay/EzBom
ADVERTISEMENT
Bulan Puasa merupakan bulan yang paling dinanti-nantikan umat Muslim di seluruh dunia. Selain pahala yang berlimpah, bulan ini juga memberikan peluang diet. Ada banyak variasi menu diet selama bulan puasa yang bisa dicoba.
ADVERTISEMENT

4 Menu Diet Selama Bulan Puasa

Menu Diet Selama Bulan Puasa, Foto: Pixabay/pictavio
Dikutip dari buku Simple Diet for Muslimah: Diet Anti Ribet dan Hemat Budget, Muyassaroh, (2020:129), untuk mencapai berat badan ideal, kita perlu melakukan diet rendah kalori. Berikut adalah deretan menu buka puasa sehat yang bisa dicoba:
Diet tak lengkap rasanya tanpa nasi merah. Nasi yang berasal dari beras merah ini merupakan salah satu alternatif untuk menurunkan kadar kolesterol.
Selain itu, beras merah juga mengandung serat, protein, dan antioksidan yang lebih tinggi daripada beras putih. Tak hanya itu, beras merah juga mengandung konsentrasi antioksidan flavonoid yang lebih tinggi daripada beras coklat.
Maka dari itu, beras merah menjadi beras yang secara signifikan paling berpotensi untuk melawan radikal bebas.
ADVERTISEMENT
Sesaat setelah adzan berkumandang, minumlah teh manis dan santap 3 buah kurma untuk mengembalikan energi tubuh.
Kurma adalah buah yang mengenyangkan dan kaya mengandung nutrisi, seperti vitamin B6, magnesium, potassium, zat besi, hingga serat yang bisa memperlancar pencernaan.
Berdasarkan penelitian British Journal of Nutrition, orang yang mengonsumsi 7 buah kurma per hari mengalami peningkatan frekuensi Buang Air Besar (BAB) yang signifikan dibandingkan sebelum mereka memakan kurma.
Selain menyehatkan, menu buka puasa untuk diet ini berasal dari ajaran para nabi saat berbuka puasa.
Dada ayam juga diperkaya protein dan rendah lemak, sehingga dapat dijadikan sebagai santapan yang sehat dan lezat.
Di dalam 172 gram dada ayam ada 284 kalori dengan 53 gram protein, yang memenuhi kebutuhan protein dan lemak baik bagi tubuh saat berpuasa.
ADVERTISEMENT
Tergolong rendah kalori, ikan tuna sebaiknya dimasak dengan cara dipanggang, bukan digoreng, untuk meminimalisir penggunaan minyak berlebih.
Di dalam 100 gram ikan tuna, terkandung magnesium, kalsium, zat besi, serta sejumlah vitamin, yaitu: B6, B12, C, dan D.
Nah, dari deretan menu diet selama bulan puasa di atas, manakah yang akan terlebih dahulu kamu coba?(BRP)