Apa Itu Saham Serta Keuntungan dan Kerugian dari Investasi Saham

Konten dari Pengguna
28 Januari 2021 20:55 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Keuntungan yang Besar Menjadikan Investasi Saham Banyak Diincar. Foto: dok The Financial Express
zoom-in-whitePerbesar
Keuntungan yang Besar Menjadikan Investasi Saham Banyak Diincar. Foto: dok The Financial Express
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Investasi saham yang belakangan ini mulai banyak diincar oleh para investor pemula menjadikan banyak masyarakat memiliki rasa penasaran yang cukup tinggi mengenai saham. Pertanyaan serupa apa itu saham dan juga keuntungan serta kerugian yang mungkin didapatkan menjadi hal-hal yang banyak dicari oleh para masyarakat awam yang ingin mempelajari tentang investasi dan saham.
ADVERTISEMENT

Apa Itu Saham dan Keuntungan serta Kerugian dari Investasi Saham

Pertanyaan apa itu saham menjadi salah satu pertanyaan yang sering kali muncul di benak para masyarakat awam yang mulai mengenali investasi. Bagaimana tidak, saham menjadi salah satu buah bibir yang sering dibicarakan oleh masyarakat, terutama para pebisnis dan karyawan. Jawaban apa itu saham dapat Anda ketahui lengkap dengan keuntungan dan kerugian dari investasi saham dalam penjelasan berikut ini.
Saham yang merupakan bukti kepemilikan suatu perusahaan yang menjadi klaim atas penghasilan dan juga kekayaan dari perusahaan tersebut. Perusahaan yang sahamnya dapat dibeli di Bursa Efek Indonesia disebut Perusahaan Tercatat. Saham juga merupakan salah satu produk pasar modal yang menjadi salah satu instrumen investasi untuk jangka panjang. Dengan membeli saham perusahaan, maka kita menjadi pemilik perusahaan tersebut.
Berinvestasi Memiliki Keuntungan dan Resiko yang Tinggi. Foto: dok Corporate Professional
Saham dibeli dengan satuan yang disebut dengan lot. Satu lot saham itu sama dengan 100 lembar saham. Ini berarti saat Anda membeli saham sebanyak 1 lot saham, anda berarti memiliki 100 lembar saham. Saat Anda hendak membeli 1 lot saham Anda harus menyiapkan uang yang cukup untuk dapat membeli 100 lembar saham.
ADVERTISEMENT
Berinvestasi dengan saham juga memberi keuntungan bagi para investor. Keuntungan yang diperoleh dari investasi saham dinamakan dividen dan capital gain. Kedua keuntungan ini memiliki definisi yang berbeda. Dividen merupakan keuntungan yang diperoleh investor dari hasil pembagian keuntungan perusahaan sedangkan capital gain merupakan keuntungan yang diperoleh dari kenaikan harga saham.
Namun di sisi lain, berinvestasi saham juga dapat mengalami kerugian. Kerugian atau risiko dari investasi saham adalah capital loss dan risiko likuidasi. Capital loss merupakan kerugian yang dialami karena penurunan harga saham. Sedangkan risiko likuidasi dapat dialami oleh investor ketika perusahaan bangkrut.
Itu dia penjelasan singkat mengenai apa itu saham dan juga kerugian serta keuntungan yang mungkin diperoleh investor dalam investasi saham. Semoga bermanfaat! (DA)
ADVERTISEMENT