Bacaan Doa Berbuka Puasa agar Makin Berkah

Konten dari Pengguna
16 April 2021 17:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi buka puasa, sumber foto : https://pixabay.com/
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi buka puasa, sumber foto : https://pixabay.com/
ADVERTISEMENT
Salah satu rukun Islam dan harus kita jalankan saat ini adalah ibadah puasa di Bulan Ramadhan. Puasa sendiri hukumnya adalah wajib seperti yang dijelaskan Allah melalui firmanya dalam surat Al-Baqarah ayat 183 yang artinya “Hai, orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.”
ADVERTISEMENT
Melalui ayat tersebut jelas bahwa puasa memiliki hukum wajib bagi orang yang beriman. Allah SWT juga menjanjikan ketakwaan bagi orang-orang yang berpuasa. Saat berpuasa ada satu momen yang sangat membahagiakan, yaitu Ketika waktu buka puasa dating. Suatu kenikmatan bagi kita semua setelah satu hari penuh menahan haus dan lapar akhirnya kita bisa memakan apa yang kita inginkan.
Saat berbuka puasa dianjurkan untuk membaca doa buka puasa sebelum menyantap makanan atau minuman, namun ada pendapat lain bahwa membaca doa buka puasa adalah setelah sesai makan dan minum seperti yang dijelaskan dalam kitab Hasyiyah I’anah at-Thalibin: “Maksud dari (membaca doa buka puasa) “setelah berbuka” adalah selesainya berbuka puasa, bukan (dibaca) sebelumnya dan bukan saat berbuka.” (Syekh Abu Bakar Muhammad Syatha, Hasyiyah I’anah at-Thalibin, juz 2, hal. 279).
ADVERTISEMENT

Bacaan Doa Berbuka Puasa

Ada dua pandangan mengenai doa buka puasa di kalangan ulama, ada yang mendasarkan doa buka puasa pada riwayat Bukhari dan Muslim ada juga yang mendasarkan doa buka puasa pada Riwayat Abu Dawud. Dikutip dari buku Kumpulan Doa Mustajab Pembuka Pintu Rezeki, KH. Sulaeman Bin Muhammad Bahri (2010: 40) berikut bacaan doa buka puasa yang shahih menurut hadis.
Menurut hadis riwayat Abu Dawud
ذَهَبَ الظَّمَأُ وَابْتَلَّتِ الْعُرُوقُ، وَثَبَتَ الأَجْرُ إِنْ شَاءَ اللهُ
Dzahabaz zhama'u wabtallatil 'uruqu wa tsabatal ajru, insyaallah.
Artinya: "Telah hilang rasa haus, dan urat-urat telah basah serta pahala telah tetap, insya Allah."
Menurut hadis riwayat Bukhari dan Muslim
اَللّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ
ADVERTISEMENT
Allahumma laka shumtu wa bika amantu wa'ala rizqika afthartu. Birrahmatika yaa arhamar roohimin.
Artinya: "Ya Allah, untuk Mu aku berpuasa, dan kepada Mu aku beriman, dan dengan rezeki Mu aku berbuka. Dengan rahmat Mu wahai yang Maha Pengasih dan Penyayang."
Demikian pembahasan mengenai doa berbuka puasa agar puasa yang kita jalani selama satu hari semakin berkah dan diterima oleh Allah SWT, semoga informasi ini bermanfaat untuk kita semua. (WS)