Bacaan Sholawat Nabi Muhammad Beserta Terjemahannya dan Hikmah dari Sholawat

Konten dari Pengguna
27 Januari 2021 20:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kaligrafi Nabi Muhammad Foto: dok Wikimedia Commons
zoom-in-whitePerbesar
Kaligrafi Nabi Muhammad Foto: dok Wikimedia Commons
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bacaan sholawat Nabi Muhammad yang merupakan salah satu bacaan yang paling sering dan mudah diamalkan di sela-sela kesibukan. Sholawat Nabi Muhammad ini dapat Anda pahami dengan membaca artinya dan juga meresapinya saat setiap mengamalkannya. Berikut ini adalah bacaan sholawat Nabi yang dapat Anda amalkan setiap hari.
ADVERTISEMENT

Bacaan Sholawat Nabi Lengkap dengan Terjemahannya

Seperti yang kita ketahui bahwa bacaan sholawat Nabi memiliki beragam versi, mulai dari versi paling panjang hingga sholawat Nabi paling pendek sekalipun. Bacaan sholawat Nabi terbilang mudah diamalkan karena sangat mudah dihafalkan dan juga merupakan salah satu amalan yang paling sering dikerjakan, seperti dalam sholat maupun di selipkan dalam doa-doa setelah sholat dan juga zikir harian. Berikut ini adalah bacaan sholawat Nabi Muhammad yang dapat Anda baca setiap hari:
للَّهُمَّ صَلِّ عَلىَ مُحَمَّدٍ وَعَلىَ آلِ مُحَمَّدٍ كَماَ صَلَّيْتَ عَلىَ إِبْرَاهِيْمَ وَعَلىَ آلِ إِبْرَاهِيْمَ إِنـَّكَ حَمِيْدٌ مَجِيْدٌ اَللَّهُمَّ باَرِكْ عَلىَ مُحَمَّدٍ وَعَلىَ آلِ مُحَمَّدٍ كَماَ باَرَكْتَ عَلىَ إِبْرَاهِيْمَ وَعَلىَ آلِ إِبْرَاهِيْمَ إِنـَّكَ حَمِيْدٌ مَجِيْدٌ
“Allohumma solli ‘alaa muhammad, wa ‘alaa aali muhammad, kamaa sollaita ‘alaa aali ibroohim, wa baarik ‘alaa muhammad, wa ‘alaa aali muhammad, kamaa baarokta ‘alaa aali ibroohim, fil ‘aalamiina innaka hamiidummajiid”.
ADVERTISEMENT
Artinya: “Ya Allah, limpahkanlah rahmat dan keselamatan untuk Nabi Muhammad. Dan juga limpahkanlah rahmat dan keselamatan kepada keluarga Muhammad, sebagaimana telah Engkau limpahkan rahmat dan keselamatan kepada Ibrahim dan kepada keluarga Ibrahim. Limpahkanlah keberkahan kepada Muhammad dan kepada keluarga Muhammad, sebagaimana Engkau telah melimpahkan keberkahan kepada Ibrahim dan kepada keluarga Ibrahim. Di seluruh alam semesta, sesungguhnya Engkau adalah Maha Terpuji lagi Maha Agung.
Dari terjemahan bacaan sholawat Nabi tersebut, kita dapat mengambil hikmah bahwa setiap membaca sholawat kita sama saja mendoakan pada kebaikan untuk Nabi Muhammad, sahabatnya dan juga para keluarganya. Dengan mendoakan baik kepada Nabi maka itu berarti kita juga mendapatkan doa baik bagi kita yang membacanya.
Bacaan sholawat Nabi ini sangat baik diamalkan secara rutin setiap hari karena Allah telah menjanjikan balasan yang berlimpah berupa pahala dan juga pengampunan dosa bagi siapapun yang mengamalkannya. Semoga kita semua dapat terus istiqomah dalam mengamalkan amalan baik yang menghasilkan pahala dan mendatangkan ridho Allah serta pengampunan yang melimpah dari Allah SWT. (DA)
ADVERTISEMENT