news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Cara Menghilangkan Jerawat Supaya Tidak Pernah Datang Lagi

Konten dari Pengguna
12 Oktober 2020 13:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Cara menghilangkan jerawat memang sedikit tricky. Jika salah penanganan, bukan jerawat yang hilang, kulit bisa jadi rusak. Jadi harus bagaimana?
ADVERTISEMENT
Paling baik ya, dengan cara yang alami. Akan butuh konsistensi untuk melakukannya, karena sudah pasti bukan cara yang instan. Jerawat tidak langsung menghilang, tetapi dijamin, tidak akan datang lagi.

Cara menghilangkan jerawat secara alami dan sederhana

Foto: Pexels

1. Bersihkan secukupnya

Membersihkan wajah merupakan cara menghilangkan jerawat yang paling baik. Tapi, juga jangan berlebihan dalam membersihkan wajahmu. Karena, kadang saking kepenginnya, jadi sampai cuci muka berulang kali dalam sehari. Hal ini justru bukan cara menghilangkan jerawat yang baik.
Yang ada, kulit malah mengering, dan kabar terburuknya, jerawat tetap saja betah.

2. Pilih-pilih produk

Ada produk-produk kecantikan tertentu yang kalau dipakai malahan bakal makin memicu jerawat. Karena itu, setiap kali memakai produk tertentu, coba dirasakan, apakah setelah mengaplikasikannya jerawat di wajahmu makin parah? Jika sudah bisa mengenali produk mana yang kurang cocok, hindarilah.
ADVERTISEMENT

3. Perbaiki pola makan

Jerawat sebenarnya merupakan salah satu bentuk alarm tubuh. Jika kamu berjerawat, apalagi kalau parah dan tidak sembuh-sembuh, itu menunjukkan ada sistem tubuh yang kurang beres.
Salah satu cara menghilangkan jerawat secara alami yang terbaik adalah memperbaiki pola makan.
Cek pola makan kamu setiap hari. Apakah terlalu banyak protein hewani, makanan prosesan, makanan siap saji, apalagi makanan mengandung gluten?

4. Cek gaya hidup

Bagaimana dengan pola tidurmu? Bagaimana dengan level stresmu? Apakah masih dalam batas normal? Rutin berolahraga? Sering begadang?
Jika kamu bisa mengatur gaya hidup lebih sehat, jerawat juga tak akan ada dalam kamus hidupmu.

5.Cek kebersihan

Jerawat juga bisa dipengaruhi oleh kebersihan rambut bahkan perlengkapan tidur. Jadi, coba deh, sering keramas dan juga rajin mengganti sarung bantal serta seprai.
ADVERTISEMENT
Itu dia cara menghilangkan jerawat paling alami dan bisa kamu coba. Jika sudah melakukan semuanya, bisa jadi jerawat pergi dan enggan kembali lagi. (carra)