Daftar Gunung yang Terdapat di Pegunungan Krakatau

Konten dari Pengguna
30 September 2021 17:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Pegunungan Krakatau. (Foto: https://pixabay.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Pegunungan Krakatau. (Foto: https://pixabay.com)
ADVERTISEMENT
Indonesia mempunyai 129 buah gunung api aktif atau sekitar 13% gunung di Indonesia merupakan gunung aktif di dunia. Seluruh gunung api tersebut berada dalam jalur tektonik yang memanjang dari Pulau-pulau Sumatra, Jawa, Nusa Tenggara, Kep. Banda, Halmahera, dan Kep. Sangir Talaud, yang mana gunung-gunung tersebut menempati seperenam dari luas daratan Nusantara.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Gunung Berapi di Indonesia yang ditulis oleh Eko Titis Prasongko, S. Pd. (2008: 1), jalur pegunungan dan gunung berapi tersebut merupakan bagian dari salah satu jalur pegunungan besar dunia, yaitu Sirkum Mediterania yang diawali dari pegunungan Ural di perbatasan antara Eropa dan Asia. Salah satu gunung api yang masuk dalam jalur Sirkum Mediterania busur dalam adalah Gunung Krakatau.
Nah, artikel kali ini akan membahas lebih lanjut mengenai daftar gunung yang terdapat di pegunungan Krakatau.

Sebutkan Gunung Apa Saja yang Terdapat di Pegunungan Krakatau!

Ilustrasi Pegunungan Krakatau. (Foto: https://pixabay.com)
Dikutip dari buku Ilmu Pengetahuan Sosial (Geografi, Sejarah, Sosiologi, Ekonomi) yang ditulis oleh Nana Supriatna, dkk (2007: 167), pegunungan merupakan daerah yang terdiri atas bukit-bukit dan gunung-gunung, sehingga terlihat membentuk suatu rangkaian. Proses struktural lipatan telah mengakibatkan bentukan permukaan bumi berupa jalur pegunungan lipatan dunia, yaitu Sirkum Mediterania dan Sirkum Pasifik.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya telah dijelaskan bahwa Gunung Krakatau merupakan salah satu gunung api yang masuk dalam jalur Sirkum Mediterania busur dalam. Krakatau atau Rakata merupakan kepulauan vulkanik yang masih aktif dan berada di Selat Sunda, antara Pulau Jawa, dan Sumatera. Krakatau dikenal dunia karena letusan yang sangat dahsyat pada tahun 1883. Awan panas dan tsunami yang diakibatkan aktivitas vulkanisme Krakatau menewaskan sekitar 36.000.
Puncak gunung berapi (Gunung Krakatau) saat itu sudah sirna karena letusan kataklismik pada tanggal 26–27 Agustus 1883. Saat ini, kawasan tersebut memiliki empat pulau kecil, yaitu Pulau Rakata, Pulau Anak Krakatau, Pulau Sertung, dan Pulau Panjang (Rakata Kecil), yang mana masing-masing pulau tersebut berasa dari sistem gunung berapi tunggal Krakatau.
ADVERTISEMENT
Berikut gunung yang terdapat di pegunungan Krakatau:
Demikianlah uraian jawaban dari pertanyaan “Sebutkan gunung apa saja yang terdapat di pegunungan Krakatau!”. Semoga informasi ini bermanfaat! (CHL)