Doa Qunut Witir yang Bisa dibaca Hari ke-15 Bulan Ramadhan

Konten dari Pengguna
29 April 2021 19:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Membaca Doa Qunut Witir. Sumber: Monstera-Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Membaca Doa Qunut Witir. Sumber: Monstera-Pexels.com
ADVERTISEMENT
Doa qunut witir dibaca mulai dari hari ke 15 bulan Ramadhan. Coba praktikkan bacaannya ketika sholat Witir. Biasanya, beberapa orang akan membaca doa qunut pada sholat subuh, saat ini doa qunut sholat Witir dapat dibaca pada rakaat terakhir sebelum sujud.
ADVERTISEMENT
Hal ini seperti yang diisyaratkan beberapa mahzab mengatakan qunut merupakan sunnah muakkad. Jika seseorang meninggalkannya, salatnya tidak batal, tapi dianjurkan melakukan sujud sahwi, baik ia meninggalkanya dengan sengaja atau pun karena lupa. Sedangkan, Membaca doa qunut witir jika dilihat dari mahzab Syafi’i dianjurkan setelah pertengahan (Ramadhan) dari malam 15. Wallahu a’lam bish-shawab,

Doa Qunut Witir dibaca pada Sholat Witir dalam Sholat Tarawih

Dilansir dari buku "Tuntunan Qiyamul Lail" karya Muhammad Muhammad Shaleh Khuzaim (2004), Barangsiapa yang menunaikannya, ia akan mendapat keutamaan dan pahalanya. Bahkan Imam Ahmad berpendapat bahwa siapa yang meninggalkan Witir secara sengaja, dia akan dipadang sebagai orang jahat dan tidak diterima kesaksiannya.
Waktu sholat witir dilakukan antara sholat Isya sampai terbit fajar. Hal ini berdasaekan sabda Rasulullah “Sesungguhnya Allah memerintahkan kalian untuk menunaikan sholat yang lebih baik bagi kalian daripada unta merah, yaitu sholat witit antara sholat Isya dan terbit fajar”.
ADVERTISEMENT
Rakaat Witir yang paling paling sedikit dilakukan satu rakaat. Namun bisa dilakukan tiga, lima, hingga tujuh rakaat.
Jika dilaksanakan dalam bulan Ramadhan Anda bisa melakukan sholat Tarawih terlebih dahulu kemudian, melaksanakan sholat Witir ditambah dengan doa qunut. Berikut bacaan doa qunut witir yang bisa Anda amalkan.
Artinya: “Ya Allah, berilah aku petunjuk seperti orang-orang yang telah Engkau beri petunjuk. Berilah aku kesehatan seperti orang yang telah Engkau beri kesehatan. Berilah berkah pada segala apa yang telah Engkau berikan kepadaku. Dan peliharalah aku dari kejahatan yang Engkau Pastikan. Sesungguhnya tidaklah akan hina orang-orang yang telah Engkau beri kekuasaan. Dan tidak akan mulia orang yang Engkau musuhi. Maha Berkahlah Engkau dan Maha Luhurlah Engkau. Segala Puji bagi-Mu atas yang telah Engkau pastikan. Aku mohon ampun dan kembalilah (taubat) kepada Engkau. Semoga Allah memberi rahmat, berkah dan salam atas Nabi Muhammad beserta keluarganya”.
ADVERTISEMENT
Demikian doa qunut witir pada sholat Tarawih yang dapat Anda baca. Semoga dapat bermanfaat dan dapat menambah keimanan kita kepada Allah SWT. (AA)